kievskiy.org

23 Oknum Bobotoh Persib Bandung Diamankan di Polrestabes karena Bawa Flare, Ciu, dan Narkoba

null
null

BANDUNG, (PR).- Sebanyak 23 orang yang mengaku sebagai bobotoh diamankan di Mapolrestabes Bandung karena membawa barang-barang terlarang. Rencananya para 'oknum' bobotoh yang kebanyakan masih di bawah umur ini akan menggelar aksi unjuk rasa di Graha Persib, di Jalan Sulanjana, Kota Bandung pada Rabu 30 Oktober 2019.

"Jadi kami menerima informasi dari masyarakat akan ada unjuk rasa di Graha Persib. Kami lalu lakukan operasi bersama dengan Satpol PP Kota Bandung, BNN, dan rekan-rekan dari TNI dan mendapatkan barang-barang berbahaya," kata Wakapolrestabes Bandung, Ajun Komisaris Besar Polisi, Dedi Suryadi, di Mapolrestabes Bandung.

‎Menurut Dedi petugas gabungan ini melakukan operasi bersama termasuk di dalamnya razia lalu lintas. Ternyata saat menuju Graha Persib banyak yang sudah melakukan pelanggaran."Semisal tidak menggunakan helm, motor yang dinaiki lebih dari dua orang dan lainnya. Mereka pun saat digeledah, kami menemukan barang-barang seperti flare, pylox dan bahkan tuak atau ciu," katanya.

Bahkan lanjut Dedi, dari oknum-oknum ini juga diamankan zat-zat berbahaya. "Ada juga yang tertangkap membawa obat penenang dan tembakau gorilla yang merupakan psikotropika yang merupakan psikotropika golongan 1," katanya.

Dedi pun menambahkan yang membawa narkotika tersebut bisa dijerat Undang-undang No 35 tahun 2009. "Nah mereka yang diperiksa namun tidak membawa barang-barang yang berbahaya akan kami kembalikan ke keluarga mereka," katanya.

Polrestabes dan tim gabungan tersebut pun mengamankan 23 orang untuk sebelumnya diberi penyuluhan di Mapolrestabes Bandung. Sementara dari 23 orang tersebut 7 orang di antaranya diperiksa lebih lanjut untuk penyelidikan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat