kievskiy.org

Bima Arya Positif, Ridwan Kamil Instruksikan Kepala Daerah Segera Lakukan Tes Covid-19

POTRET Ridwan Kamil .*
POTRET Ridwan Kamil .* //Youtube/Najwa Shihab /Youtube/Najwa Shihab

PIKIRAN RAKYAT - Adanya kepala daerah di Jawa Barat yang positif Covid-19, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil instruksikan kepala daerah yang di wilayahnya sudah ada warga yang positif Corona untuk segera melakukan tes Covid-19.

"Saya laporkan, kepala daerah yang sekarang sedang menjalani tes itu Wali Kota Bekasi, Wali Kota Bandung," ujar dia dalam jumpa pers peluncuran aplikasi Pikobar di depan ruang Lokantara, Gedung Sate, Jumat, 20 Maret 2020.

Sementara dia sendiri dan istrinya Atalia Pratatya sudah melakukan proaktif tes atau tes mandiri pada Hari Minggu lalu. 

Baca Juga: Proses Pembejalaran Daring di Tengah Antisipasi Penyebaran Virus Corona Dinilai Belum Maksimal

"Wali Kota Depok dan Bupati Bogor saya dahulukan dulu kepada kepala daerah yang di lingkungannya ada data positif. Hasilnya nanti malam bisa diketahui,  besok kita umumkan, sehingga masyarakat tenang (kalau) kepala daerahnya sehat seperti saya," ujar dia. 

Ridwan cukup selektif dikarenakan saat ini jumlah tes kit untuk Covid-19 terbatas. Dengan demikian  harus urutan dulu di zona ada positifnya. Selanjutnya nanti di zona ada PDP terus berjenjang sambil menunggu alokasi tes kit yang diadakan pemerintah Jabar maupun pusat. 

Menurut dia, rapid tes ini yang dilakukan Jabar hanya cukup memakan waktu lima jam hingga hasilnya dapat diketahui.

Baca Juga: Inilah Tiga Prioritas Kerja Pemerintah Hadapi Tantangan Pandemi Covid-19

"Kenapa kami lakukan, karena kalau menunggu dari pusat itu dua-tiga hari, di Jabar tidak perlu nunggu dia sakit dulu, tapi bisa tes," kata dia. 

Terkait pertanyaan masyarakat umum bisa mendapatkan tes tersebut, diakui Ridwan saat ini belum memungkinkan karena pihak yang baru mempunyai 500an tes kit. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat