kievskiy.org

Wali Kota Bogor Positif Corona, Bima Arya: Waspada, Tawakal dan Bermunajatlah kepada yang Maha Kuasa

WALI Kota Bogor Bima Arya.*
WALI Kota Bogor Bima Arya.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Usai menjalani tugas dari Azerbaijan Wali Kota Bogor Bima Arya bersama rombongan jadi Orang Dalam Pemantauan (ODP) corona.

Republik Azerbaijan menurut WHO adalah salah satu negara yang mengonfirmasi adanya status kasus corona. Tercatat sedikitnya ada belasan kasus corona di negara tersebut.

Baca Juga: Terapkan Protokol Antivirus Corona, Mandiri Pastikan Layanan Cabang Normal

Pelaksana Tugas Kadis Kesehatan Kota Bogor dr Sri Nowo Retno, MARS mengatakan, sesuai prosedur yang ditetapkan Kementerian Kesehatan, seluruh warga Indonesia yang memiliki riwayat bepergian ke luar negeri masuk dalam kategori ODP.

Menurut keterangan tertulis yang diterima Pikiran-Rakyat.com, dari hasil tes yang dilakukan Wali Kota bogor bersama rombongan, ada dua yang dinyatakan positif corona, yakni Wali Kota Bogor Bima Arya dan salah satu pejabat Pemkot Bogor lainnya.

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Kota Wuhan Tidak Melaporkan Kasus Baru COVID-19

Hasil tes telah diterima pada Kamis 19 Maret 2020 sore, Wali Kota Bogor Bima Arya. Tes SWAB yang telah diterima menunjukkan Positif COVID-19. Tes sendiri dilaksanakan pada Selasa 17, Maret 2020 oleh RS Bogor Senior Hospital.

Menurut dr Sri Nowo Retno, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, berbagai protokol yang berlaku sudah dijalankan sejak kembalinya rombongan pada 16 Maret 2020.

Baca Juga: Cetak Gol saat Persib vs PSS, Wander Luiz Samai Rekor Penyerang Jepang Maung Bandung saat Musim 2010/2011

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat