kievskiy.org

92 Persen Peserta Musda Hipmi di Karawang Negatif Covid-19, Tak Terjadi Penyebaran Massal

ILUSTRASI rapid test masal virus corona (Covid-19).*
ILUSTRASI rapid test masal virus corona (Covid-19).* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Setelah sekitar 2 (dua) minggu HIPMI Jabar berjibaku dalam meretas dugaan penyebaran Covid-19 yang terjadi pada Musda XVI Hipmi Jawa Barat yang diselenggarakan pada tanggal 8-11 Maret 2020 di Karawang, Kamis, 2 April 2020, HIPMI Jabar menyampaikan laporan test menunjukkan hasil yang melegakan.

Hasilnya, hampir keseluruhan peserta Musda Karawang dinyatakan negatif Covid-19, dan hanya kurang dari 1% yang masih menunggu test lanjutan. 

Dalam keterangan tertulis HIPMI Jabar, mereka telah melaksanakan Rapid Diagnostic Test secara merata di seluruh (27 Kabupaten/Kota) se-Jawa Barat terhadap ODP kelas A peserta Musda Hipmi di Karawang.

Baca Juga: Nonton Video Hoaks, PM Israel Tuduh Iran Buang Jasad Pasien COVID-19 ke Parit

Total jumlah peserta Musda HIPMI karawang yang sudah di test berjumlah 581 di antaranya 30 yang di test di daerah DKI. Dengan demikian telah mencakup 92% dari total keseluruhan peserta Musda dan hanya menyisakan 8%  yang masih menunggu jadwal test dari Kabupaten Karawang sebanyak 40 peserta menunggu jadwal,  dan Bekasi Raya sebanyak 10 peserta masih menunggu jadwal. 

Ketua HIPMI Jabar Surya Batara Kartika mengatakan, meski disadari idealnya dibutuhkan pengulangan test untuk memvalidasi hasil Rapid Test, namun dengan kecilnya persentase peserta yang terindikasi Covid-19 maka secara general HIPMI Jabar dapat menegaskan, bahwa tidak terjadi penularan Covid-19 secara massal di Musda HIPMI Karawang.

"Oleh karena itu, HIPMI Jabar berharap dengan adanya pembuktian ini, dapat sedikit menurunkan tensi di masyarakat terkait rumor mengenai dugaan terpapar Covid-19 yang melekat pada para anggota HIPMI Jabar, " kata Surya, Jumat 3 April 2020.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Diguyur Bantuan 100.000 Rapid Test Virus Corona

Walaupun demikian, kata dia, HIPMI Jabar menghimbau, meski diliputi kelegaan, hendaknya para anggota HIPMI Jabar tidak mengendorkan semangat untuk bahu-membahu memerangi pandemi ini. Dengan hasil tersebut, justru dapat mengubah kelegaan menjadi tambahan energi untuk lebih fokus dan solid bersama-sama dengan semua pihak untuk melewati tantangan yang mengiringinya.

"Atas terselenggaranya Masif Rapid Test di seluruh Jabar ini bagi Cluster Musda Karawang, HIPMI Jabar secara mendalam menyampaikan apresiasi kepada Pemprov Jabar, khususnya satgas penanggulangan Covid19, Dinkes Prov Jabar serta seluruh Dinkes di kab/kota yang telah membantu memfasilitasi masif rapid test ini," kata dia. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat