kievskiy.org

Gedung Bappelitbang Terbakar, Wali Kota Bandung Yana Mulyana Pastikan Pelayanan Publik Jalan Terus

Kebakaran melanda Gedung Bappelitbang Kota Bandung, Senin, 7 November 2022.
Kebakaran melanda Gedung Bappelitbang Kota Bandung, Senin, 7 November 2022. /Twitter/ @fasialjadul

PIKIRAN RAKYAT - Peristiwa kebakaran melanda Gedung Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan (Bappelitbang) yang terletak di lingkungan Balai Kota Bandung, Senin, 7 November 2022 siang WIB.

Wali Kota Bandung Yana Mulyana memastikan pelayanan publik tetap berlangsung normal meskipun telah terjadi peristiwa kebakaran.

"(Enggak ada pelayanan terganggu), karena Bappelitbang mah lebih ke internal ya, tidak ada pelayanan publik gitu yang terganggu," ujar Yana Mulyana, di Balai Kota Bandung, dikutip dari Antara, Senin, 7 November 2022.

Sementara itu, Plt Kadiskar Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana mengatakan untuk saat ini api berangsur padam. Pihaknya selanjutnya akan melakukan upaya pendinginan guna memastikan kemanan gedung.

Baca Juga: Asal-usul dan Perkembangan Topi dari Waktu ke Waktu

"Kalau lihat dari tadi awal kebakaran sampai dengan kondisi saat ini sebetulnya sudah sangat signifikan menurun. Mungkin sebentar lagi kita laksanakan pendinginan," ujarnya.

Sebelumnya, Gedung Bappelitbang mengalami kebakaran hebat pada Senin 7 November 2022 sekira pukul 10.00 WIB.

Salah seorang saksi mata, Diona Apriliana yang merupakan Kasubag Umum dan Kepegawaian Bapelitbang menuturkan, api awalnya dilaporkan berasal dari atap lantai dua gedung, tepatnya bagian Litbang.

Kantor tersebut memang tengah melakukan pengerjaan perbaikan atap pada Senin pagi.

Baca Juga: Saran-saran yang Bisa Diterapkan untuk Mempersiapkan Diri Menjadi Seorang Ayah, Salah Satunya Mulai Riset

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat