kievskiy.org

Gerhana Bulan Total 8 November, Stasiun Geofisika Bandung: Bisa Diamati Tanpa Kacamata Khusus

Ilustrasi Gerhana Bulan Total.
Ilustrasi Gerhana Bulan Total. /Pixabay/Vickygharat Pixabay/Vickygharat

PIKIRAN RAKYAT – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengatakan bahwa masyarakat Indonesia akan dapat melihat Gerhana Bulan Total pada Selasa, 8 November 2022 besok.

Nantinya, fenomena Gerhana Bulan Total tersebut akan berlangsung sekira satu jam 25 menit.

"Durasi totalitas Gerhana Bulan Total pada 8 November 2022 ini akan berlangsung selama satu jam 25 menit 44 detik," kata BMKG dalam keterangannya, Senin, 7 November 2022.

Diketahui, Gerhana Bulan Total akan dimulai dengan beberapa fase, sebagaimana yang telah dirangkum oleh Pikiran-Rakyat.com berikut ini:

Baca Juga: Sopir Ambulans Pembawa Brigadir J Bongkar Titah Sambo Cs, Detik-detik Penjemputan Jenazah Terungkap

-          Pukul 15.00 WIB: Gerhana dimulai

-          Pukul 16.08 WIB: Gerhana sebagian dimulai

-          Pukul 17.16 WIB: Gerhana total dimulai

-          Pukul 17.59 WIB: Puncak gerhana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat