kievskiy.org

Bandung Sambut 'Kebangkitan' Tim Prabu, Yana Mulyana: Terbukti Turunkan Kejahatan

Tim Prabu Polrestabes Bandung tengah bersiap untuk operasi keamanan di Jalan Merdeka, Kota Bandung pada Jumat, 7 April 2023.
Tim Prabu Polrestabes Bandung tengah bersiap untuk operasi keamanan di Jalan Merdeka, Kota Bandung pada Jumat, 7 April 2023. /Pikiran Rakyat/Mochammad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Budi Sartono mengonfirmasi pihaknya kembali mengaktifkan Tim Prabu yang belakangan sempat dibubarkan pada 2019 silam. Adapun saat itu, alasan Tim Prabu dihapuskan karena pembentukannya disebut tidak memiliki dasar hukum.

Seiring dengan pergantian pemimpin di Polrestabes Bandung, Tim Prabu kembali dipercaya untuk menjaga kondusifitas dan keamanan warga. Pasukan ini mulai beraktivitas pada Kamis, 6 April 2023.

"Tim Prabu aktif kembali untuk mengamankan wilayah Kota Bandung. Tim motoris melaksanakan pengamanan, menjaga keamanan khususnya dari kejahatan pada malam hari maupun kegiatan lain. Baik itu tawuran, begal, dan lainnya," kata Kombes Pol. Budi Sartono pada 11 April 2023.

Merespons diaktifkannya kembali Tim Prabu, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyampaikan apresiasinya. Yana mengucapkan terima kasih karena Tim Prabu hadir di tengah atmosfer Bandung yang mulai dipenuhi keresahan.

Baca Juga: Polisi Buru Pelaku Penempelan QRIS Palsu di Masjid Jaksel, Diduga Kuat Aksi Dilakukan Seorang Diri

Pasalnya belakangan Bandung kerap diliputi kasus kriminal terutama pada malam hari. Dengan diterjunkannya Tim Prabu yang menurutnya terbukti dapat menurunkan kejahatan, Yana berharap masyarakat dapat merasa lebih aman.

"Mewakili warga, saya sangat apresiasi dan mengucapkan terima kasih kehadiran kembali Tim Prabu. Itu salah satu ikhtiar kita memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga. Patroli yang masif di seputaran kota, terbukti dapat menurunkan kejahatan," ujar Yana usai bersilahturahmi dengan Kombes Pol Budi Sartono di Pendopo Kota Bandung, Senin 10 April 2023.

Keamanan merupakan salah satu aspek penting yang perlu dijaga dalam masyarakat. Yana berpendapat, terciptanya kondusifitas Kota Bandung mampu mendorong roda perekonomian warga.

"Intinya kita sepaham perlunya menjaga keamanan Kota Bandung yang kondusif. Karena tanpa itu, proses pertumbuhan ekonomi juga tidak akan berkembang," kata Yana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat