kievskiy.org

Kebakaran di Bandung Barat Hanguskan 3 Rumah, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Sejumlah warga mengunjungi rumah-rumah yang terbakar di Desa Rende, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat pada Rabu, 5 Juli 2023.
Sejumlah warga mengunjungi rumah-rumah yang terbakar di Desa Rende, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat pada Rabu, 5 Juli 2023. /Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto

PIKIRAN RAKYAT - Tiga rumah terbakar di Kampung Ciganda, RT 1 RW 6, Desa Rende, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat. Peristiwa tersebut terjadi setelah aliran listrik sempat mati.

Kejadian itu berlangsung pada Selasa, 4 Juli 2023, sekira pukul 18.30 WIB. Tiga rumah tersebut masing-masing ditempati oleh Aam Amanah (58), Oom (70) dan Harun (73).

Kondisi terparah menimpa tempat tinggal Oom dan Harun yang ludes terbakar. Sementara kediaman Aam, hanya tersisa sebagian tembok/dinding rumah.

Aam mengungkapkan, peristiwa nahas tersebut bermula setelah aliran listrik yang mati sejak pukul 14.00 WIB kemudian hidup kembali pada pukul 18.30 WIB. Kala listrik menyala, ia mendengar suara yang ditengarai berasal dari kabel.

Baca Juga: Sekda Kota Bandung Ema Sumarna Bakal Dipanggil sebagai Saksi di Sidang Yana Mulyana

Aam yang saat itu tengah berada di rumah anaknya kemudian keluar karena mendengar suara tersebut. Api ternyata telah berkobar di atap rumah Harun yang berdampingan dengan kediamannya.

Tak butuh lama, kobaran api menjalar dan membakar rumah Oom yang juga berada di dekat rumah Aam dan Harun. Akhirnya, ketiga rumah sama-sama terbakar hingga membuat warga berdatangan untuk melakukan pemadaman dengan perlengkapan seadanya.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Selain Aam, Harun juga sedang tak berada di rumahnya. Ia tengah mengikuti tahlilan di tetangganya. Oom yang sedang berada di kediamannya nyaris terjebak kobaran api.

Baca Juga: Istri Rafael Alun Diperiksa KPK, Ada Aset Mewah Atas Nama Orang Lain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat