kievskiy.org

Beda dengan PKB yang Hengkang, Gerindra Setia Dampingi Golkar Usung Nia-Usman di Pilkada Bandung

Penyerahan Surat Keputusan (SK) rekomendasi untuk pasangan Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) di Hotel Horison, Kota Bandung, Minggu, 30 Agustus 2020.
Penyerahan Surat Keputusan (SK) rekomendasi untuk pasangan Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) di Hotel Horison, Kota Bandung, Minggu, 30 Agustus 2020. /Pikiran-rakyat.com/Handri Handriansyah

PIKIRAN RAKYAT - Berbeda dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang memilih hengkang, Partai Gerindra akhirnya memilih untuk tetap berkoalisi dengan Partai Golkar dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Hal itu dipastikan setelah DPP melalui DPD Gerindra Jawa Barat menyerahkan Surat Keputusan (SK) rekomendasi untuk pasangan Kurnia Agustina-Usman Sayogi (NU) di Hotel Horison, Kota Bandung, Minggu, 30 Agustus 2020.

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bandung Yayat Hidayat membenarkan hal tersebut saat dihubungi lewat pesan singkat.

Baca Juga: Sukuk Ritel SR013 dengan Kupon 6,05 Persen Mulai Dijual, Minimal Pembelian Rp1 Juta

"Kami ikut hadir dalam acara penyerahan SK rekomendasi dan formulir B1-KWK tersebut," ujarnya.

Turunnya SK dan formulir tersebut dilansir Yayat, membuat pihaknya semakin mantap untuk berkolaborasi bersama Golkar di Pilkada Kabupaten Bandung 2020. Tujuan akhirnya adalah memenangkan pasangan NU untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2021-2026.

Yayat menambahkan, pihaknya dan Golkar pun sudah sepakat dalam menentukan jargon untuk pasangan tersebut. "NU Sabilulungan NU Pasti Menang," ucapnya.

Baca Juga: Enam Perawat Cuci Darah RS Swasta Kabupaten Cirebon Genapkan Kasus Harian Covid-19 di Jadi 30

Hal senada diungkapkan oleh sang bakal calon bupati, Kurnia Agustina. "Alhamdulillah dengan keluarnya dokumen ini, komitmen semakin kuat," ujar istri Bupati Bandung yang akrab disapa Teh Nia itu.

Teh Nia berharap komitmen itu ditindaklanjuti dengan sinergitas dan komunikasi intensif di lapangan. Soalnya konsolidasi tidak bisa dilakukan secara parsiap, tetapi harus menyeluruh agar hasilnya maksimal.

Sementara bakal calon bupati Usman Sayogi mengapresiasi kepercayaan Partai Gerindra kepada dirinya dan Teh Nia.

Baca Juga: Nations League: Timnas Inggris Siap Pamerkan Jadon Sancho dan Kieran Trippier, Satu Nama Tercoret

Dukungan itu diakui semakin memperkuat motivasinya dalam memenangi kontestasi Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

"Dengan mengucapkan bismillah, saya siap memenangkan pasangan NU. NU Sabilulungan NU pasti menang," kata Usman.***

 

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat