kievskiy.org

Pemkab Bandung Akan Rekrut 1.500 ASN dan 300 Formasi CPNS, Tenaga Kesehatan Diprioritaskan

Ilustrasi. Pemkab Bandung akan rekrut 1.500 ASN, termasuk 300 formasi CPNS.
Ilustrasi. Pemkab Bandung akan rekrut 1.500 ASN, termasuk 300 formasi CPNS. /pngtree/mitchi29

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kabupaten Bandung akan merekrut 1.500 aparatur sipil negara (ASN) baru pada 2024. Termasuk di dalamnya adalah 300 formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang terdiri atas 150 tenaga kesehatan dan 150 tenaga teknis.

"Tahun ini Kabupaten Bandung akan merekrut 1.500 ASN. Jumlah ini untuk memenuhi kebutuhan ASN Kabupaten Bandung berdasarkan kebutuhan lintas organisasi perangkat daerah (OPD)," kata Bupati Bandung Dadang Supriatna, Kamis, 14 Maret 2024.

Menurut Bupat, salah satu yang diprioritaskan dalam perekrutan nanti adalah tenaga kesehatan, mengingat Pemkab Bandung baru membangun lima rumah sakit umum daerah (RSUD). RSUD Bedas Pacira di Kecamatan Ciwidey yang pembangunannya baru dimulai pun direncanakan dapat beroperasi pada tahun ini.

Dadang menyebutkan, perekrutan ASN tersebut merupakan amanat UU Nomor 20 Tahun 2023. Rekrutmen 1.500 ASN itu juga sudah mendapat persetujuan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB).

Dia pun bersyukur dengan adanya persetujuan rekrutmen ASN itu, karena Pemkab Bandung memang membutuhkan pegawai. Bukan hanya untuk mendukung operasional lima RSUD baru yang dibangun, tetapi juga untuk mengisi kekosongan ASN yang pensiun.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bandung, Akhmad Djohara, mengatakan, usulan pengadaan ASN tahun ini adalah 1.500 formasi yang terdiri atas 300 CPNS dan 1.200 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

"Jumlah usulan PPPK ada 1.200 orang, dengan formasi PPPK guru sebanyak 800 orang, PPPK tenaga kesehatan 200 orang, dan PPPK tenaga teknis sebanyak 200 orang. Kemudian 150 formasi CPNS tenaga kesehatan dan 150 formasi CPNS tenaga teknis," katanya.

Dia memastikan Pemkab Bandung sudah beroleh persetujuan dari Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas buat melakukan rekrutmen ASN. Dia berharap, proses rekrutmen ASN itu bisa segera dilaksanakan, karena tahun ini pun banyak ASN yang akan pensiun.

"Selain untuk memenuhi kebutuhan ASN Kabupaten Bandung berdasarkan kebutuhan lintas OPD, rekrutmen ini juga perlu segera dilakukan sebab akan ada 1.077 ASN yang akan memasuki batas usia pensiun pada tahun ini," katanya.***

Terkini Lainnya

  • Tags

  • ASN

  • CPNS

  • Pemkab Bandung

  • Tenaga Kesehatan

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • 5 Cafe Estetik di Kota Bandung, Banyak Spot Foto Instagramable!

  • Sejarah Museum Mandala Wangsit Siliwangi di Bandung, Saksi Bisu Pemberontakan APRA

  • Sejarah Museum Pos Indonesia, Merawat Jejak Komunikasi Nusantara

  • Jeje Adik Ipar Raffi Ahmad Serius Maju Jadi Cabup Bandung Barat, Minta Doa

  • Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 Juni 2024, Cek Jam Buka dan Lokasi

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Pendaftaran PPDB Jabar Tahap 2 Ditutup Hari Ini, Kapan Hasil Seleksi Diumumkan?

  • Prediksi Skor Paraguay vs Brasil Copa America 29 Juni 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Kolombia vs Kosta Rika Copa America 29 Juni 2024: Statistik, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • 5 Bukti Bruno Mars Pro Israel: Ayahnya Keturunan Yahudi, Pernah Kagumi Tel Aviv

  • Alasan Ilham Habibie Ingin Jadi Gubernur Jawa Barat, Ada Kaitannya dengan Habibie dan Ainun

  • Apakah Hari Terakhir Pendaftaran PPDB Jabar Tahap 2 Sama dengan Batas Waktu Verifikasi Dokumen?

  • Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana Diduga Putus Sejak Awal Juni 2024, Isu Perselingkuhan Menguat

  • Prediksi Skor Swiss vs Italia di 16 Besar Euro 2024: Berita Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Kantongi Rp356 Miliar, Bandar Judi Online Jaringan Internasional Dibekuk di Tasikmalaya

  • Hasil Lengkap Undian Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Huni Grup Berat

  • Kabar Daerah

  • Rute dan Ongkos Menuju Selena Sunset Point di Lombok Tengah yang Cantik Banget

  • Jeffrey Herlings Raih Kemenangan Pertama di MXGP 2024 Lombok

  • Pastikan Masuk Daftar Pemilih, Petugas Pantarlih Lakukan Coklit ke Penyandang Disabilitas di Desa Dukuhsalam

  • Pujakesuma Tegak Lurus Presiden Jokowi dan Presiden Terpilih Prabowo, Dukung KDM Jadi Gubernur Jawa Barat

  • Satriwari Asal NTT Korban Kekerasan di Ponpes Al-Aziziyah Meninggal Dunia, Orang Tua Minta Keadilan!

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat