kievskiy.org

Di Tengah Ketakutan Coronavirus, Pertunjukan Seni Hong Kong Resmi Dibatalkan

PAMERAN Art Basel di Hong Kong dibatalkan.*
PAMERAN Art Basel di Hong Kong dibatalkan.* /Instagram/@artbasel

PIKIRAN RAKYAT - Organisasi seni Internasional, Art Basel Hong Kong edisi tahun ini resmi dibatalkan. Mengingat wabah virus corona yang tiba-tiba dan menyebar di Tiongkok.

Art Basel Hong Kong tahunan ini merupakan acara yang penting dalam kalender pasar seni Internasional. Pameran itu akan berlangsung dari tanggal 19 hingga 21 Maret 2020.

Pameran edisi tahunan ini, rencanannya akan digelar di Pusat Konvensi dan Pameran Hong Kong, menurut pernyataan yang dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs web Art Basel.

Baca Juga: Ungkap Sosok Ashraf Sinclair Semasa Hidupnya, Afgan Syahreza: Dia Sosok yang Tulus

"Keputusan untuk membatalkan Art Basel Hong Kong adalah keputusan yang sangat sulit bagi kami," kata Bernd Stadlwieser, kepala eksekutif MCH Group, perusahaan yang berbasis di Swiss yang ada di belakang pameran tersebut.

Bernd pun memaparkan akan mengeksplorasi setiap opsi lain, termasuk menunda pameran, dan mengumpulkan saran dan perspektif dari banyak ahli galeri, mitra, dan pakar eksternal.

Secara resmi pada laman resminya Art Basel meminta bagi semua pengunjung yang telah membeli tiket melalui HK Ticketing dapat mengajukan pengembalian uang penuh melalui online@hkticketing.com.

Baca Juga: 5 Risiko Minum Teh dalam Keadaan Perut Kosong, dari Dehidrasi hinga Erosi Gigi

MCH mengutip banyak faktor termasuk kesehatan dan keselamatan pekerja yang turut adil serta pengunjung yang datang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat