kievskiy.org

5 Manfaat Eksfoliasi Punggung, Salah Satunya Buat Kulit Jadi Halus

PENTINGNYA mengeksfoliasi punggung agar sel kulit mati tidak menumpuk.*
PENTINGNYA mengeksfoliasi punggung agar sel kulit mati tidak menumpuk.* /PEXELS

PIKIRAN RAKYAT- Perawatan kulit bukan hanya terkait wajah saja, namun seluruh tubuh juga perlu 'dimanja'.

Bagian tubuh yang mungkin sering dilupakan yaitu bagian punggung. Dikarenakan bagian tubuh tersebut kurang terlihat dan susah untuk di jangkau oleh tangan, jadi bagian punggung sering dilupakan.

Namun, bagian punggung ini harus dirawat dengan cara eksfoliasi. Ada lima manfaat ketika Sobat Belia mengeksfoliasi punggung.

Baca Juga: 5 Suplemen yang Bisa Bantu Turunkan Berat Badan, Salah Satunya Kafein

Dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui Boldsky, simak lima manfaat dari eksfoliasi atau pengelupasan kulit pada punggung.

1. Mencegah Timbulnya Jerawat pada Punggung

Jerawat punggung adalah hal yang nyata dan sulit untuk diatasi. Maka dari itu lakukanlah pencegahan timbulnya jerawat punggung.

Baca Juga: Habib Bahar Smith Kembali Ditahan karena Ceramah, Pengacara Sebut Kliennya Bicara Fakta 

Sampo, sabun, kondisioner dan kotoran yang terkandung secara efektif dapat menyumbat pori-pori di punggung, yang menyebabkan jerawat. Pengelupasan membuat pori-pori bersih dan bebas jerawat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat