kievskiy.org

Jika Kasus Corona Capai 500 Orang, Liga Inggris akan Digelar Tanpa Penonton

Kondisi Kevin De Bruyne Diragukan Bisa Tampil saat Derby Manchester di Liga Primer Inggris Minggu Nanti
Kondisi Kevin De Bruyne Diragukan Bisa Tampil saat Derby Manchester di Liga Primer Inggris Minggu Nanti /dok.instagram.com/kevindebruyne

PIKIRAN RAKYAT - Wabah virus corona telah sangat terdampak di berbagai sektor kehidupan termasuk gelaran sepak bola Eropa. Beberapa pertandingan sudah ditunda untuk menghindari wabah itu terus menyebar.

Inggris akan mengungkapkan rencana krisis sepak bola yang akan membuat semua pertandingan Liga Primer akan dimainkan secara tertutup.

Hal itu berarti, suporter harus mendukung tim kesayangannya dari layar kaca selama waktu sisa musim.

Pertandingan Liga Inggris tidak akan disiarkan langsung di jam 3 sore waktu Inggris atau sekitar pukul 10 malam waktu Indonesia bagian Barat.

 Baca Juga: Intip 5 Cara Sederhana untuk Meningkatkan Suasana Hati Setelah Putus Cinta, Salah Satunya Mendengarkan Musik

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Straight Times, berdasarkan laporan The Times, rencana itu dapat diimplementasikan dengan jumlah kasus virus corona di Inggris jika melewati 500 kasus.

Menurut Departemen Kesehatan dan Perawatan Sosial Inggris saat ini, jumlah kasus di Negeri Sepak Bola itu mencapai 459 orang per Jumat, 13 Maret 2020.

Liga Primer Inggris sudah memutuskan untuk menunda pertandingan antara Manchester City vs Arsenal, setelah pemilik tim Nottingham Forest positif COVID-19.

Laga Brighton Hove Albion vs Arsenal juga ditunda setelah pelatih Arsenal Milkel Arteta dinyatakan positif virus corona. Pemain Chelsea, Callum Hadson Odoi juga telah dinyatakan positif. 3 pemain Leicester City dan Bek Manchester City Benjamin Mendy telah mengisolasi diri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat