kievskiy.org

Tes Tahap Ketiga, Empat Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di Liga Inggris

Ilustrasi trofi Liga Inggris.*
Ilustrasi trofi Liga Inggris.* //premierleague.com /premierleague.com

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak empat kasus baru positif virus corona kembali ditemukan di pentas Liga Inggris. Kali ini, empat kasus baru dikabarkan berasal dari pemain dan anggota staf dari tiga klub yang berbeda.

Pihak Liga Inggris telah mengonfirmasi ada empat kasus baru yang ditemukan dari tes putaran ketiga yang dilakukan untuk memeriksa pemain dan anggota staf klub. Tes gelombang ketiga ini diadakan pada 25 hingga 26 Mei 2020.

Dalam tes tersebut, ada 1.008 orang yang telah diperiksa. Dengan penambahan empat kasus baru, kini total ada 12 kasus positif Covid-19 di Liga Inggris yang ditemukan setelah melakukan tiga gelombang tes.

Baca Juga: Jokowi Ingin Pariwisata Dibuka Bertahap saat New Normal, Minta Siapkan Promosi Wisata Aman COVID-19

"Premier League mengonfirmasi bahwa hari Senin (25 Mei 2020) dan Selasa (26 Mei 2020), 1.008 pemain dan staf telah melakukan tes Covid-19. Dari tes tersebut, empat orang dari tiga klub dinyatakan positif," demikian pernyataan Premier League seperti yang dilansir BBC. 

Dalam hal ini, Premier League merahasiakan siapa saja yang dinyatakan positif Covid-19. Mereka pun harus menjalani prosedur kesehatan.

Dimana, pihak penyelenggara Liga Inggris memastikan pemain serta staf klub yang positif Covid-19 akan menjalani isolasi mandiri. Isolasi tersebut akan dilakukan selama tujuh hari. Pihak penyelenggara pun kini telah mempersiapkan tes putaran keempat.

Baca Juga: 336 Perusahaan Diduga Langgar Aturan Pembayaran THR

"Pemain atau staf klub yang telah dites positif akan melakukan isolasi mandiri selama tujuh hari. Untuk tes putaran keempat, jumlah tes yang tersedia untuk setiap klub akan ditingkatkan dari 50 menjadi 60,” kata pernyataan Liga Inggris. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat