kievskiy.org

Penantian Panjang Kanada Usai, The Canucks Lolos ke Piala Dunia 2022

The Canucks Kanada resmi lolos ke Piala Dunia 2022 usai menekuk Jamaika dengan skor akhir 4-0 di BMO Field, Toronto, Kanada.
The Canucks Kanada resmi lolos ke Piala Dunia 2022 usai menekuk Jamaika dengan skor akhir 4-0 di BMO Field, Toronto, Kanada. /Reuters/Carlos Osorio

PIKIRAN RAKYAT - Usai sudah penantian selama 36 tahun Timnas sepak bola putra Kanada untuk kembali berkiprah di pentas tertinggi sepak bola dunia.

Kanada berhasil lolos ke Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar. Hal tersebut terjadi usai tim asuhan John Herdman membungkam Jamaika dengan skor telak 4-0.

Laga Kanada vs Jamaika digelar di BMO Field, Toronto, Kanada, Senin 28 Maret 2022 dini hari WIB.

Timnas Kanada memborong 4 gol untuk meredam perlawanan dari Timnas Jamaika yang diperkuat oleh eks pemain Manchester United, Ravel Morrison.

Baca Juga: Di Depan Gibran Rakabuming, Ketum PAN Minta Jangan Salahkan Jokowi Soal 3 Periode dan Penundaan Pemilu 2024

Gol pertama The Canucks Kanada dicetak oleh Cyle Larin pada menit ke-13. Menjelang turun minum, Kanada kembali mencetak gol. Kali ini lewat pemain yang memperkuat tim papan atas asal Belgia, Club Brugge yakni Tajon Buchanan di menit ke-44.

Setelah babak kedua dimulai, kedua tim sama-sama memberikan perlawanan sengit.

Mendekati peluit akhir pertandingan, The Canucks mulai mendapatkan angin segar usai Junior Hoillet mencetak gol di menit ke-82.

Selang 6 menit dari gol Junior Hoillet, Kanada kembali menggenapkan keunggulan mereka menjadi 4-0 setelah pemain belakang lawan, Adrian Mariappa mencetak gol bunuh diri pada menit ke-88.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat