kievskiy.org

Mohammed Rashid Tulis Pesan Haru Usai Berpisah dengan Persib Bandung

Pesepak bola Persib Bandung Mohammed Rashid (kiri) mendapat gangguan dari pemain Persija Jakarta Makan Konate dalam pertandingan sepak bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 1 Maret 2022.
Pesepak bola Persib Bandung Mohammed Rashid (kiri) mendapat gangguan dari pemain Persija Jakarta Makan Konate dalam pertandingan sepak bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 1 Maret 2022. /Antara/Nyoman Budhiana

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung kembali mengumumkan nama pemain yang tak akan membela Pangeran Biru di Liga 1 Indonesia musim depan pada Kamis 14 April 2022. Setelah Ardi Idrus, gelandang berpaspor Palestina, Mohammed Rashid, menjadi pemain yang resmi berpisah dengan Maung Bandung.

Usai mengumumkan tak lagi berseragam Persib Bandung, Mohammed Rashid menuliskan pesan menyentuh melalui unggahan akun Instagram miliknya.

Mohammed Rashid menuturkan, selama berseragam Persib Bandung, dia menemukan keluarga baru. Menurutnya, Pangeran Biru bukan sebatas tim yang dia bela.

Selain itu, pemain Timnas Palestina itu juga mengatakan bahwa Persib Bandung akan selalu ada dalam hatinya.

Baca Juga: Media Eropa dan Amerika Sebut Indonesia Akan Bangkrut, Proyek Jokowi Dianggap Jadi Masalah

Dalam unggahannya, dia juga berterima kasih kepada Bobotoh yang telah mendukung dengan sepenuh hati.

"Sekali lagi terima kasih keluarga @persib dan terima kasih bobotoh karena selalu mendukung dan menunjukkan cinta, maafkan saya jika pernah melakukan kesalahan," kata dia, seperti dikutip dari unggahan @moerashid95 pada 14 April 2022.

Dari 2.267 menit laga, pemain kelahiran 3 Juli 1995 tersebut mampu mengemas 6 gol.

Berdasarkan keterangan dari laman resmi klub, Persib Bandung dan Mohammed Rashid sepakat untuk menghargai pandangan ihwal masa depan kedua belah pihak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat