kievskiy.org

Lama Bungkam, Xavi Ungkap Masa Depan Frenkie de Jong di Barcelona

Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong.
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong. /Reuters/Pablo Morano

PIKIRAN RAKYAT - Setelah lama bungkam terkait masa depan salah satu pemain Barcelona, Frenkie de Jong, manajer tim Catalan tersebut, Xavi Hernandez kini bersuara.

Frenkie de Jong menjadi isu hangat di Barcelona terkait ketertarikan sejumla klub terhadapnya.

Pada beberapa waktu yang lalu, Manchester United menunjukkan ketertarikan terhadap Frenkie de Jong.

Barcelona dan Manchester United sempat dikabarkan bersepakat untuk transfer Frenkie de Jong.

Baca Juga: 22 Link Twibbon Hari Pramuka 14 Agustus 2022, Cocok Buat Update di Medsos

Namun, tak lama usai rumor tersebut, kesepakatan Barcelona dan Manchester United dibatalkan.

Setelah Manchester United, Chelsea muncul dikabarkan ingin membawa Frenkie de Jong ke Stamford Bridge.

Kabar transfer Frenkie de Jong ke Chelsea kemudian dibantah oleh presiden Barcelona, Joan Laporta yang menyatakan jika pemain asal Belanda itu akan tetap berada di Camp Nou.

Meskipun telah dibantah Joan Laporta, hal berbeda diungkap Xavi pada beberapa waktu lalu yang menunjukkan adanya nada tidak sepakat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat