kievskiy.org

Mengenal Santiago Bernabeu, Sosok di Balik Nama Stadion Markas Real Madrid

Stadion Santiago Bernabeu.
Stadion Santiago Bernabeu. /Pixabay/Patrick Blaise

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini, Santiago Bernabeu dikenal sebagai stadion markas Real Madrid. Namun, tidak banyak yang tahu Santiago Bernabeu merupakan nama seorang pesepak bola hebat pada masanya.

Santiago Bernabeu Yeste lahir di Almansa, Albacete, Spanyol pada tahun 1895. Selama aktif bermain, dia menempati posisi penyerang.

Setelah tidak aktif lagi bermain, ia menjadi presiden klub Real Madrid sejak 11 September 1943 hingga kematiannya saat tahun 1978. Untuk menghormatinya, stadion yang digunakan Real Madrid saat ini diberi nama Santiago Bernabeu.

Kecintaannya terhadap Real Madrid sudah tumbuh sejak kecil. Meskipun Santiago Bernabeu lahir di Almansa, ia pindah ke Madrid sejak belia. Pada tahun 1909 saat usianya empat belas tahun, Santiago Bernabeu bergabung dengan tim junior Real Madrid. 

Pada tahun 1917, Santiago Bernabeu memenangi gelar Copa del Rey bersama Real Madrid. Santiago Bernabeu terus berkembang hingga pada tahun 1927, dia tercatat sudah mencetak 69 gol dalam 79 pertandingan untuk Real Madrid.

Santiago Bernabeu pernah mengundurkan diri dari Real Madrid pada tahun 1920 dan bergabung dengan Atletico Madrid. Santiago Bernabeu kembali ke Real Madrid pada tahun 1921. Ia terus bermain sebagai striker sebelum masa pensiunnya habis pada tahun 1935.

Saat terjadi Perang Saudara di Spanyol pada tahun 1936, Real Madrid ikut terdampak. Saat itu, Real Madrid mati suri. Santiago Bernabeu kemudian menjadi sosok penting yang membangun kembali Real Madrid.

Baca Juga: Siapa Michelangelo? Berikut Profil Lengkap Seniman Patung Multitalenta Asal Italia

Selama Perang Saudara, Santiago Bernabeu hingga harus bersembunyi karena semua fasilitas klub direbut oleh para kombatan sayap kiri. Santiago Bernabeu bahkan pernah menyamar sebagai perawat demi mendapatkan perlindungan di Prancis. Hal itu menyelamatkannya dari penangkapan dan ekseskusi.

Setelah berlindung di Prancis, Santiago Bernabeu kembali ke negaranya. Dia sempat bergabung ke pasukan Cuenca dan turut berpartisipasi dalam kampanye pasukan yang merebut Basque dan Kota Barcelona pada tahun 1939.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat