kievskiy.org

Siapa Pengganti Xavi Hernandez di Barcelona? Joan Laporta Hubungi Pelatih Ini

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. /Reuters/Pedro Nunes

PIKIRAN RAKYAT - Xavi Hernandez akan mundur dari jabatan kepala pelatih Barcelona usai timnya mengalami kekalahan 3-5 dari Villarreal pada pertandingan pekan ke-21 La Liga Spanyol di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Minggu, 28 Januari 2024 dini hari WIB.

Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengaku sudah menyetujui pengunduran diri Xavi pada akhir musim. Menurutnya, memang tidak mudah menaklukkan La Liga.

"Xavi memberitahu kami bahwa di akhir musim dia akan angkat kaki. Dia adalah Xavi. Dia adalah legenda Barcelona. Dia mengusulkan itu pada saya. Dia adalah orang yang jujur," kata Laporta.

"Dia bertindak dengan penuh martabat dan merupakan orang yang menghargai Barcelona. La Liga memang sulit, tapi ini bukan tentang kalah. Kami harus bersaing sampai akhir musim dan kita lihat saja apa yang terjadi," tuturnya.

Dengan pengunduran Xavi, Barcelona akan memiliki pelatih baru awal musim depan. Namun, pada saat mengumumkan pengunduran diri Xavi, Laporta belum membahas soal pelatih pengganti. Ia hanya meminta Xavi dan seluruh staf serta pemain fokus untuk memenangkan Liga Champions.

Siapa pengganti Xavi?

Skuad Barcelona.
Skuad Barcelona.

Laporta berharap, dewi fortuna memihak pada klub Catalans di ajang Liga Champions. Barcelona akan berhadapan dengan Napoli di fase 16 besar. Ajang ini diharapkan Laporta jadi satu-satunya yang bisa dimenangkan klubnya di musim ini.

"Kami menghadapi laga kontra Napoli, kami akan menjalaninya selangkah demi selangkah. Kerja keras semua orang, pelatih, para pemain, akan dilakukan dengan komitmen yang tinggi. Saya kira, kami bisa mengakhiri musim ini dengan baik. Kami harus memberikan segalanya untuk mencoba memenangkan Liga Champions," tuturnya.

Kendati demikian, sejumlah nama calon pengganti Xavi sudah muncul ke permukaan. Salah satu nama yang paling santer dikaitkan dengan Barcelona adalah pelatih Brighton and Hove Albion, Roberto De Zerbi. Sebelumnya, De Zerbi juga dikaitkan dengan Liverpool yang akan kehilangan Klopp pada akhir musim ini.

Daily Mail dalam sebuah laporannya menyebutkan, Laporta tertarik dengan De Zerbi. Ia menyebut, kinerja De Zerbi sangat luar biasa di Brighton. Dengan sumber daya terbatas, dia bisa membuat timnya jadi kuda hitam di Liga Inggris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat