kievskiy.org

Roundup: Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Asia U23 hingga Shin Tae Yong Jadi Sorotan Warga Korsel

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong memberi arahan kepada pemainnya saat melawan Timnas Yordania U-23 pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024).
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong memberi arahan kepada pemainnya saat melawan Timnas Yordania U-23 pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024). /PSSI

PIKIRAN RAKYAT – Lolosnya Timnas Indonesia U23 ke babak semifinal Piala Asia U23, tak lepas dari andil besar sang pelatih, Shin Tae Yong. Bahkan di babak semifinal ini Shin Tae Yong harus memulangkan negaranya sendiri, Timnas Korea Selatan.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Korea Selatan memang penuh drama karena adu penalti hingga kartu merah. Tapi Indonesia berhasil lolos dengan mengimbangi skor 2-2, dan selamat di detik-detik terakhir lewat tendangan penalti dari Pratama Arhan.

Untuk pertama kalinya Timnas Indonesia lolos hingga babak semifinal Piala Asia U23. Prestasi yang sampai saat ini diidam-idamkan oleh pemain hingga masyarakat. Indonesia memang mulai bermain apik di Piala Asia U23 ini.

Pengalaman ini juga jadi pertama kalinya pula Timnas Korea Selatan tak lolos babak semifinal Piala Asia U23. Bahkan mereka dikalahkan oleh tim yang dilatih warga negara mereka sendiri.

Baca Juga: 10 Momen Epic Timnas Indonesia vs Korsel: Selebrasi Ernando, hingga Momen Mesra Pratama Arhan-Azizah Salsha

Harga diri Timnas Korea Selatan seolah tercabik-cabik dengan kekalahan pada pertandingan Jumat, 26 April 2024. Sedangkan Garuda Squad yang bermain nothing to loose bisa dengan enteng saat berada di lapangan.

Timnas Indonesia nantinya akan berhadapan dengan Timnas Jepang yang juga sama-sama lolos semifinal Piala Asia U23. Sedangkan untuk dua peserta lainnya baru bisa dilihat Jumat, 26 April 2024 malam, dan Sabtu, 27 April 2024 dini hari.

Meski patut berbangga diri dan melakukan selebrasi hari ini, Timnas Indonesia tak bisa sombong dulu. Pasalnya masih ada babak tiga besar hingga final yang akan digelar Mei 2024 mendatang.

Masyarakat pun ikutan terharu melihat Timnas Indonesia bisa sampai di titik ini. Tak sedikit yang merasa melihat kemenangan yang sangat gemilang dari Timnas Indonesia yang lama terpuruk.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat