kievskiy.org

Perbandingan Ranking FIFA Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Merah Putih Terlemah

Berikut adalah perbandingan peringkat FIFA Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Indonesia jadi paling lemah.
Berikut adalah perbandingan peringkat FIFA Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Indonesia jadi paling lemah. /PSSI

PIKIRAN RAKYAT – Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga telah selesai digelar di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis, 27 Juni 2024. Timnas Indonesia harus menghadapi lawan-lawan berat di Grup C, bersama dengan China, Bahrain, Arab Saudi, Australia, dan Jepang.

Sebanyak 18 tim yang terlibat dalam undian ini akan dibagi ke dalam enam grup. Setiap tim akan bertanding dalam format home dan away. Dua tim teratas dari setiap grup akan mendapatkan tiket langsung ke Piala Dunia 2026. Sementara itu, tim yang menempati posisi ketiga dan keempat akan melanjutkan perjuangan mereka di babak keempat.

Pengundian dilakukan oleh dua mantan pemain terkenal, Shinji Okazaki dan Mehdi Mahdavikia, dengan Manolo Zubria, Chief Tournament Officer FIFA World Cup 2026, memandu acara tersebut.

Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dijadwalkan akan dimulai pada bulan September mendatang. Timnas Indonesia, yang masuk dalam Grup C, harus bersiap menghadapi lawan-lawan berat seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Baca Juga: Breaking News! Indonesia Gabung Grup C di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Daftar Tim yang Dihadapi

Perbandingan Peringkat FIFA

Tergabung di grup yang cukup berat, Timnas Indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara di babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Secara kekuatan, Garuda Merah Putih juga dinilai sebagai tim terlemah dari 18 peserta yang lolos ke putaran 3.

Timnas Indonesia berhasil finis di sebagai runner-up Grup F putaran 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia setelah menumbangkan Filipina. Indonesia berhasil mengumpulkan 10 poin setelah mengalahkan Vietnam dan Filipinan. Garuda Merah Putih hanya dikalahlan dua kali oleh pemuncak Grup F yakni Irak.

Di putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia memiliki peringkat 134 FIFA yang menjadi salah satu yang terendah setelah Kuwait (peringkat 137). Calon lawan Timnas Indonesia di Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia memiliki rata-rata peringkat FIFA di atas 100.

Nah berikut adalah perbandingan peringkat FIFA Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

  1. Jepang (1628,81 poin/Peringkat 17)
  2. Australia (1571,29/Peringkat 23)
  3. Arab Saudi (1431,3/Peringkat 56)
  4. Bahrain (1302,86/Peringkat 81)
  5. China (1267,51/Peringkat 88)
  6. Indonesia (1108,73/Peringkat 134)

Demikian perbandingan peringkat FIFA peserta Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia jadi yang terlemah.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat