kievskiy.org

Cek Fakta: Pangandaran Dikabarkan Retak Usai Gempa 3 Januari 2023, Simak Faktanya

Lokasi Bukit Lembah Putri di Pangandaran.
Lokasi Bukit Lembah Putri di Pangandaran. /Pikiran Rakyat/Agus Kusnadi Pikiran Rakyat/Agus Kusnadi

PIKIRAN RAKYAT - Kawasan Pangandaran, Jawa Barat dikabarkan mengalami kerusakan setelah gempa bumi berkekuatan magnitudo 4,9 yang terjadi pada Selasa, 3 Januari 2023.

Kabar tersebut beredar melalui sebuah unggahan di YouTube dengan narasi gempa dahsyat yang terjadi di Pangandaran, Tasikmalaya dan Garut berdampak pada retaknya kawasan pesisir selatan Jawa Barat itu.

Dalam sampul video unggahan itu, terlihat ilustrasi yang menampilkan retakan besar di jalan raya dan membuat warga panik berhamburan untuk menyelamatkan diri.

Gempa Dahsyat Hari ini 3 Januari 2023! Pangandaran, Tasikmalaya, Garut Berguncang Hebat,” ujar narasi dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Keberadaan Ayah Tiko Ditemukan, Diduga Sudah Meninggal

Video yang beredar itu kini sudah ditonton sebanyak lebih dari 40 ribu kali.

Lalu, benarkah ilustrasi tersebut merupakan keadaan Pangandaran yang rusak parah setelah gempa 3 Januari 2023? Simak faktanya.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pangandaran menyatakan bahwa kondisi Pangandaran termasuk kawasan wisata pantai dalam kondisi normal.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada 7 Januari 2023, baik warga maupun wisatawan di Pangandaran telah kembali beraktivitas seperti biasanya meski sebelumnya gempa bumi sempat mengguncang kawasan itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat