kievskiy.org

Harga Cabai di Bandung Naik, Pedagang Makanan Merespons

Cabai.*
Cabai.* /NYOMAN HENDRA WIBOWO/ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Harga cabai dan sayuran terpantau naik. Di Pasar Induk Ciroyom, Kota Bandung, Rabu 22 Januari 2020, harga berbagai jenis cabai naik.

Hal itu diakui Nanang, pedagang cabai di pasar Ciroyom. Sudah sekira sebulan ke belakang, harga cabai naik hingga 20 persen.

Harga cabai domba saat ini menyentuh angka Rp 80.000 per kg dan cabai rawit mencapai Rp 90.000 per kg.

Menurut dia, naiknya harga cabai diduga karena meniupisnya pasokan dari petani.

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Alasan Angkat Yenny Wahid Jadi Komisaris Garuda

Baca Juga: Liga 1 2020 Kian Dekat, Persib Bandung Pakai Tiga Tempat untuk Latihan

Pedagang lainnya, Nana Sujana, menyebut tak semua harga jenis cabai naik. Pasokan dari petani berpenagruh terhadap harga cabai tersebut.

Naiknya harga membuat para pelanggan mengeluh. "Harganya tidak menentu, kalau (pasokan) banyak, harga turun. Kalau (pasokan) kosong, harga naik. Pelanggan mengeluh tapi tetap dibeli karena perlu," ujar Nana.

Selain cabai, jenis sayuran lainnya juga mengalami kenaikan. Konsumen mengeluhkan kenaikan harga tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat