kievskiy.org

Berbekal Pengalaman dari Cibaduyut, Kisah Pemuda Sukses Bikin Sandal Sendiri

Gugun Gunawan (tengah) bersama kawan-kawannya dalam tempat pembuatan sendal gunung buatannya.
Gugun Gunawan (tengah) bersama kawan-kawannya dalam tempat pembuatan sendal gunung buatannya. /Pikiran Rakyat/M. Ashari.

PIKIRAN RAKYAT - Membuka usaha sendiri tak selamanya lancar. Kerap suatu usaha jatuh dan bangun. Namun dengan kerja keras, setiap percobaan pasti akan mendapatkan hasilnya.

Pengalaman tersebut tampaknya yang kini tercermin dari Gugun Gunawan, wirausahawan asal Bandung yang bergerak di bidang pembuatan sandal gunung.

Sebelum membuka usahanya sendiri, ia pernah malang melintang bekerja, mulai dari jualan pulsa sampai menjadi agen penjualan di sebuah perusahaan pembiayaan.

Namun, insting wirausahanya terbentuk ketika ia bekerja untuk salah satu produsen alas kaki di Cibaduyut.

Baca Juga: Perempuan Penyandang Disabilitas di Sektor Wirausaha akan Diberdayakan Secara Optimal

Seiring pengalamannya terbentuk di bidang produksi, ia mulai mengetahui seluk-beluk pertukangan industri alas kaki. Setelah empat tahun bekerja, ia lantas memutuskan membuat brand alas kaki sendiri.

“Usaha mulai diresmikan 28 September 2020. Pada saat pandemi Covid-19 sedang memuncak, penjualan berjalan baik dan justru sempat meningkat,” ujar Gugun dalam keterangan persnya, Senin 14 Maret 2022.

Saat awal merintis usaha sandal gunung, ia mengaku memulainya dengan skala sangat kecil. Hal itu tercermin dari nama sandal gunung yang ia beri merk Undersix.

Gugun menyebut hanya mampu memproduksi lima jenis model sandal gunung di awal dirinya merintis usaha yang dipasarkan melalui online tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat