kievskiy.org

Cerita Pelaku UMKM di Garut: Berawal dari Paksaan Teman, Kini Sampai Sulit Atur Waktu Saat Banyak Pesanan

Seorang pelaku usaha jasa pembuatan henna di Garut bercerita soal perjuangannya memulai usaha rintisannya tersebut
Seorang pelaku usaha jasa pembuatan henna di Garut bercerita soal perjuangannya memulai usaha rintisannya tersebut /Dokumen pribadi

PIKIRAN RAKYAT – Berdasarkan data yang disajikan oleh Open Data Jabar, jumlah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Provinsi Jawa Barat tahun 2016 sampai dengan 2021 adalah 32.482.072 UMKM. Sedangkan untuk data UMKM di Kabupaten Garut sendiri dari tahun 2016 sampai dengan 2021 adalah 1.816.135 UMKM.

Data UMKM ini mencakup usaha mikro, usaha kecil, dan usaha menengah. Jenis UMKM yang tercakup meliputi usaha kuliner, usaha fashion, usaha agrobisnis, usaha elektronik, usaha furnitur, dan usaha bidang jasa.

Merujuk pada data di atas, akhirnya kami memutuskan untuk melakukan wawancara kepada salah satu pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Garut.

Sejarah Albeeya Henna

Bermula ketika 2016 mulai menyukai henna, Delli Anggraini perempuan asal Garut ini kemudian membuka usaha jasa henna pada akhir tahun 2018. Hal ini karena dipaksa oleh temannya untuk membuat henna adik temannya tersebut yang akan menikah.

Baca Juga: Hasil Riset Tokopedia-INDEF: Melalui Inisiatif Hyperlocal, Penjualan UMKM Lokal di Kota Naik 147 Persen

Perempuan kelahiran 1991 ini semula ragu untuk mengambil tawaran tersebut. Dipikirannya saat itu adalah takut mengacaukan acara pernikahan adik temannya yang notabennya merupakan acara sakral sekali seumur hidup.

Namun, berkat dukungan dan berulang kali diyakinkan oleh temannya, akhirnya Delli menerima tawaran temannya untuk memberikan jasa henna kepada adik temannya tersebut.

Tak hanya dukungan dari temannya, dia juga mempertimbangkan bahwa saat itu di Garut masih jarang dan mahal terkait jasa henna.

Hal ini yang membuat dia memberanikan diri untuk membuka usaha di bidang jasa pada akhir tahun 2018 yaitu usaha jasa henna dengan nama Albeeya Henna. henna yang pertama dia gunakan adalah henna maroon.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat