kievskiy.org

Jokowi Janji BLT El Nino Rp400 Ribu Cair Bulan Ini, Simak Cara Ambilnya

Ilustrasi BLT El Nino.
Ilustrasi BLT El Nino. /Pixabay/Iqbalnuril Pixabay.com/Iqbalnuril

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo angkat bicara soal kejelasan status bantuan langsung tunai El Nino (BLT EL Nino) yang masih belum diterima masyarakat. Menurut presiden bantuan ini akan cair dalam waktu dekat.

Dalam kunjungannya ke Kompleks Pergudangan Danga, Kabupaten Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi menegaskan jika BLT El Nino akan cair pada bulan ini. Setiap masyarakat yang memenuhi syarat akan menerima bantuan Rp400 ribu.

Ia juga menyatakan berbagai bantuan pada masyarakat NTT seperti cadangan beras pemerintah (CBP) akan diterima oleh para keluarga penerima manfaat (KPM) di sana.

"Ini yang ada di sini sudah terima BLT El Nino belum Rp400 ribu? Belum? Tunggu saja, bulan ini akan diterima," kata Presiden Jokowi seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Anies Soal Gubernur Jakarta Dipilih Presiden: Demokrasi Harusnya Maju, Bukan Mundur

Lantas bagaimana cara mengambil dana bantuan BLT El Nino Rp400 ribu?

Pertama-tama Anda harus mengecek ketersediaan nama Anda di website CekBansos. Berikut tata cara cek data penerima BLT El Nino di situs Kemensos.

  1. Kunjungi website penyaluran bantuan sosial dari Kemensos cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukkan informasi terkait tempat tinggal, mulai dari Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
  3. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai tertera dalam KTP
  4. Ketik 4 huruf kode captcha yang tertera dalam kotak
  5. Jika huruf kode kurang jelas, klik ikon refresh untuk mendapatkan yang baru
  6. Klik tombol CARI DATA. Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) sesuai wilayah yang diinput

Cek Data KPM BLT El Nino di aplikasi Cek Bansos

  1. Unduh aplikasi "Cek Bansos" resmi dikeluarkan Kemensos dalam Google Playstore.
  2. Buat akun baru dan lengkapi isian data pribadi
  3. Lampirkan swafoto dan foto KTP. Lalu, data akan melalui proses verifikasi oleh Kemensos
  4. Setelah data diverifikasi, lanjutkan dengan klik login dan masukkan username, serta password
  5. Pilih menu "Cek Bansos" dalam aplikasi dan lengkapi data yang diperlukan
  6. Klik "Cari Data"

Baca Juga: Pria Membusuk di Area Parkir Stasiun Bandung, Terbujur Kaku di Mobil Toyota Vios

Nantinya BLT ini akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia. Dilansir dari laman Indonesia Baik, berikut cara mencairkan BLT di Kantor Pos:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat