kievskiy.org

IHSG Pagi Ini Dibuka 'Gagah', Terparkir di Zona Hijau 0,29 Persen

 IHSG.
IHSG. /ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/

PIKIRAN RAKYAT - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menghijau 0,29 persen ke level 5.018,74 pada pembukaan perdagangan sesi I.

Tak lama berselang, apresiasi IHSG terus bertambah tinggi hingga ke level tertinggi di 5.027,80.

Hingga pukul 9.30 WIB IHSG masih terpakir di zona hijau di sekitaran 0,17 persen hingga 0,20 persen.

Baca Juga: Insentif Pajak Mobil Baru 0%, Pengamat Otomotif : Dapat Menggerus Pasar Mobil Bekas

Sebagaimana diberitakan Wartaekonomi.co.id, arus modal asing yang masuk ke pasar saham per Kamis pagi mencapai Rp8,68 miliar. Adapun dalam sepekan ini, bursa telah kehilangan dana Rp8,09 triliun.

Sejumlah 776,09 juta saham diperdagangkan dengan frekuensi 39.147 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp472,33 miliar.

Pergerakan saham yang terpantau meliputi 192 saham naik, 81 saham turun, dan 135 saham lainnya stagnan.

Baca Juga: Jawa Barat Raih Penghargaan Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Bersama IHSG, indeks Nikkei juga menguat dengan apresiasi 1,00 persen. Sementara itu, indeks Hang Seng turun 0,63 persen, Strait Times turun 0,09 persen, dan Shanghai stagnan.***(Lestari Ningsih/Wartaekonomi.co.id)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat