kievskiy.org

Sherina Angkat Bicara Soal Kasus Rumah Jagal Kucing di Medan: Saya Mendukung Aparat Hukum Indonesia

Sherina Munaf soroti jagal kucing di Medan.
Sherina Munaf soroti jagal kucing di Medan. /Instagram.com/@sherinasinna

PIKIRAN RAKYAT - Beberapa waktu lalu seorang warga mengunggah cerita penemuan kucing dirinya yang hilang dan ditemukan sudah menjadi bangkai.

Pada saat itu juga pemilik kucing tersebut Sonia Rizkika langsung melapor ke Polisi setempat.

Hal ini menjadi sorotan publik bahkan artis Sherina Munaf.

Baca Juga: Patahkan Rekor Kekalahan Beruntun Liverpool, Andy Robertson Ingin Jadikan Katalisator

Dalam unggahan video Sherina yang berdurasi 1 menit 17 detik tersebut mengungkapkan dukungan dirinya untuk menghukum pelaku penyiksaan hewan.

"Hal ini membuat saya dan semua pihak sangat terganggu, kalau dibiarkan terus dan terus terjadi,"  ujar Sherina, dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui Instagram @sherinasinna.

Menurutnya kejadian tersebut melanggar UU RI 302 KUHP mengenai penyiksaan, 406 KUHP mengenai hewan berpemilik.

Baca Juga: Usung Konsep ILMU, Jadi Kiat Suzuki Carry Kuasai Pasar Segmen Pikap di 2020

"Kejadian ini tidak pantas terjadi di Indonesia, karena saya percaya bangsa Indonesia adalah bangsa yang bermoral," katanya melanjutkan.

Sherina juga menyebutkan bahwa kasus ini sedang didampingi oleh Yayasan Nata Satuan Nusantara untuk pelaporannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat