kievskiy.org

Dituduh Jiplak Desain Kostum Hanbok Jisoo BLACKPINK, JYP Entertainment Rilis Permintaan Maaf

Dituduh Jiplak Desain Kostum Hanbok Jisoo BLACKPINK, JYP Entertainment Rilis Permintaan Maaf.
Dituduh Jiplak Desain Kostum Hanbok Jisoo BLACKPINK, JYP Entertainment Rilis Permintaan Maaf. /Kolase Instagram.com/@sooyaaa__ dan Tangkapan layar YouTube/TWICE Kolase Instagram.com/@sooyaaa__ dan Tangkapan layar YouTube/TWICE

PIKIRAN RAKYAT – Baru-baru ini publik dikejutkan dengan Dahyun dan Chaeyoung Twice yang merilis MV Cover "Switch To Me" pada 10 Februari 2021 yang merupakan lagu milik Rain dan JY Park.

MV tersebut kini tengah jadi perdebatan di kalangan netizen lantaran gaya busana Dahyun dalam MV tersebut dinilai mirip dengan yang dikenakan dengan Jisoo BLACKPINK.

Semakin memanasnya isu tersebut, akhirnya JYP Entertainment mengeluarkan permintaan maaf resmi karena menyalin gaya hanbok (pakaian khas Korea) yang dirancang khusus untuk Jisoo BLACKPINK itu.

Baca Juga: Kemendagri Ungkap 82 Persen Kepala Desa Lulusan SD-SMA, Tito Karnavian Ingin Berikan Pembinaan

Pada 11 Februari 2021, JYP Entertainment telah mengeluarkan pernyataan resmi permintaan maaf, setelah seorang desainer hanbok tersebut mempertanyakan desain dari hanbok yang ada di video Dahyun dan Chaeyoung TWICE "Switch To Me”.

Berikut penyataan dari JYP Entertainment, selaku agensi yang menaungi Dahyun dan Chaeyoung Twice:

"Halo. Ini JYP Entertainment. Mengenai pakaian yang terlihat di video Proyek Melodi Dahyun dan Chaeyoung, karya hanbok ini dibeli melalui distributor hanbok,” ujar agensi.

Baca Juga: Jurus Pos Indonesia Capai Triple Double Digit Growth di 2021

JYP Entertainment menyebut bahwa mereka tidak bisa mengenali kemiripan dengan karya desainer tersebut sebelumnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat