kievskiy.org

Kuasa Hukum Sebut Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie adalah Korban: Mohon Diberikan Rehabilitasi

Nia Ramadhani akui konsumsi sabu bersama Ardi Bakrie, dan polisi sudah menetapkan keduanya sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba.
Nia Ramadhani akui konsumsi sabu bersama Ardi Bakrie, dan polisi sudah menetapkan keduanya sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba. /Instagram.com/@ardibakrie Instagram.com/@ardibakrie

PIKIRAN RAKYAT - Pengacara Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Wa Ode Nurzainab mengatakan bahwa kliennya dalam kondisi sehat dan tenang usai ditangkap kepolisian.

"Alhamdulillah kondisi keduanya sudah lebih tenang dan dalam keadaan baik," ujarnya.

Wa Ode juga mengatakan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie masih harus menghadapi beberapa pemeriksaan terkait penyalahgunaan narkoba.

Melalui Wa Ode, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie mengaku menyesal dengan perbuatan mereka.

Baca Juga: Syarat Masuk Jakarta akan Lebih Ketat Mulai Senin 12 Juli, Simak Dokumen yang Wajib Dibawa

"Tadi saya melihat ada sesungguhnya ada penyesalan mendalam dari bapak Ardi dan ibu Nia karena pada peristiwa ini akhirnya diproses hukum, tapi insyaallah akan ada hikmah besar dan ada yang lebih baik kedepannya," ungkapnya.

Ia pun telah mengajukan permohonan rehabilitasi untuk Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

"Dan dalam hal ini, insya Allah kami juga sudah menyampaikan permohonan untuk rehabilitasi," ujarnya.

"InshaAllah dalam waktu dekat ini asesmen bisa dilakukan pihak kepolisian dan bisa diberikan rehabilitasi karena undang-undang mewajibkan kan ya," ungkapnya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat