kievskiy.org

Heran Aturan Tes PCR Dinilai Sebagai Ladang Bisnis, Ernest Prakasa: Lu kan Nggak Harus ke Mall

Ernest Prakasa mengatakan jika masyarakat yang tidak setuju dengan aturan PCR bisa memilih untuk tak masuk mall.
Ernest Prakasa mengatakan jika masyarakat yang tidak setuju dengan aturan PCR bisa memilih untuk tak masuk mall. Instagram.com/@ernestprakasa.

PIKIRAN RAKYAT - Ernest Prakasa heran dengan pandangan seseorang yang menganggap bahwa pemerintah menjadikan tes PCR sebagai ladang bisnis karena dijadikan syarat masuk ke mall.

Menurut Ernest Prakasa, aturan pemerintah masuk mall harus menunjukkan kartu vaksin atau tes PCR negatif sifatnya tidak memaksa.

Sebagai rakyat, menurut Ernest Prakasa mereka bisa memutuskan tidak pergi ke mall jika merasa keberatan dengan aturan tersebut.

"Kenapa harus dijadikan seolah-olah wah lagi-lagi bisnis. Lu kan nggak harus ke mall. Ini kan lagi nulis peraturan masuk mall bukan sesuatu hidup dan mati. Bukan sesuatu yang wajib dan memaksa rakyat gitu lho," kata Ernest Prakasa.

Baca Juga: Jelaskan Maksud Pemerintah Bukan untuk Berbisnis Tes PCR, Ernest Prakasa: Sebenarnya Supaya Lu Vaksin

Lebih lanjut, Ernest Prakasa mengatakan jika masyarakat bebas memilih memutuskan tidak berkunjung ke mall karena adanya aturan itu.

"Ya sudah kalau lu nggak mau. Nggak suka sama peraturannya ya udah lu jangan ke mall lah," tuturnya.

Selain itu, komika kenamaan itu juga menjelaskan jika maksud pemerintah memberlakukan aturan itu ialah agar masyarakat mau divaksin.

Ia menegaskan bahwa maksud pemerintah bukanlah menjadikan tes PCR sebagai ladang bisnis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat