kievskiy.org

Fenomena Gangguan Mental Bintang K-pop, Tak Sedikit yang Putuskan Istirahat dari Dunia Hiburan

BINTANG-bintang K-Pop sering kali alami gangguan kesehatan mental terutama kecemasan karena popularitasnya yang tinggi.*
BINTANG-bintang K-Pop sering kali alami gangguan kesehatan mental terutama kecemasan karena popularitasnya yang tinggi.* /Soompi

PIKIRAN RAKYAT - Bintang K-pop Kang Daniel dan Mina Twice tinggalkan dunia hiburan untuk sementara guna memulihkan kesehatan mental dan kecemasan.

Member Twice asal Jepang, Mina menderita gangguan kecemasan dan memilih istirahat dari aktivitas TWICE yang sedang menjalani tur dunia pada Juli lalu.

Sementara Kang Daniel menghilang dari dunia hiburan secara tiba-tiba pada Desember lalu akibat depresi dan gangguan panik.

Baca Juga: Berikut Harta Warisan yang Didapatkan 4 Anak Lina Jubaedah Sebagai Pewarisnya

Setelah merilis lagu keduanya sebagai penyanyi solo, Kang Daniel mendadak menghilang dari mata publik.

Sampai saat ini keduanya belum juga kembali ke dunia hiburan membuat para penggemar cemas menantikan kembalinya sang idola.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari Yonhap, banyak bintang K-pop yang mengalami gangguan kesehatan mental lantaran mereka menghabiskan masa remaja dengan berlatih.

Baca Juga: 5 Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan Tubuh, Mulai dari Menurunkan Kolestrol Hingga Menjaga Kesehatan Mulut

Dunia K-pop banyak diwarnai kejadian serupa di mana para bintang muda banyak yang mengalami gangguan mental.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat