kievskiy.org

Ashanty Soal ke Luar Negeri: Kalau Kalian Ada Rezeki Lebih, Pasti Ikuti Keinginan Selagi Mampu

Potret Ashanty dan Anang Hermansyah.
Potret Ashanty dan Anang Hermansyah. /Instagram.com/@ashanty_ash Instagram.com/@ashanty_ash

PIKIRAN RAKYAT - Menjawab keresahan netizen soal pelesiran ke luar negeri saat Covid-19 masih bertebaran, Ashanty beri pembelaan.

Menurut Ashanty, setelah sekian lama pandemi memaksa kita untuk berdiam diri di rumah, kini sudah saatnya untuk melanjutkan hidup.

"Udh 2 tahun Covid berjalan dan ngga tau sampai kapan. Ada yg harus kerja, ada yg harus sekolah, ada yg harus ketemu keluarga nya karena kangen. Ada banyak hal lain," tuturnya.

Lebih lanjut, dia juga menyinggung perihal negara-negara lain yang sudah membuka 'gerbang' kedatangan turis dengan menerapkan protokol cukup ketat.

Baca Juga: Reza Rahadian Ungkap Bayaran Perankan Aris di Layangan Putus

Dengan demikian hemat dia, tak ada salahnya seseorang bepergian ke luar negeri terlebih jika mereka memiliki tujuan tertentu dan rezeki lebih.

"Kalau kalian ada rezeki lebih pasti akan mengikuti keinginan kalian selagi mampu," ucap Ashanty.

"Hak kalian mau pergi atau mau di rumah saja," kata istri Anang Hermansyah.

Untuk menjawab tudingan-tudingan miring soal kepergiannya ke luar negeri, Ashanty menjelaskan bila ada maksud dan kepentingan tersendiri yang mengharuskan dia pergi ke tempat tujuannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat