kievskiy.org

Bukan Cuma Baim Wong, Orang Ini Ikut Cabut Pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week

Baim Wong membantah tuduhan yang menyebut dirinya mengambil hak orang lain.
Baim Wong membantah tuduhan yang menyebut dirinya mengambil hak orang lain. /Kolase foto YouTube/Baim Paula dan TikTok/@paulaverhoeven

PIKIRAN RAKYAT - Artis Baim Wong akhirnya mencabut pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) atas Citayam Fashion Week di Kemenkumham.

Sebelumnya, keputusan Baim Wong untuk mendaftarkan HAKI Citayam Fashion Week atas nama perusahaannya menuai pro dan kontra.

Baim Wong pun banjir kritik. Bahkan tak sedikit yang menudingnya serakah karena meraup untung dari fenomena yang dipelopori sejumlah anak muda itu.

Saat ini, dia telah mencabut pendaftaran HAKI tersebut. Baim Wong pun menepis kabar yang menyebut dirinya mengambil hak orang lain.

Baca Juga: Kini Lepas Citayam Fashion Week, Mata Baim Wong Berkaca-kaca Usai Dihujat Netizen

Maaf saya tidak ada niat mengambil hak orang lain,” tulis Baim Wong dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @baimwong pada Selasa, 26 Juli 2022.

Selain PT Tiger Wong Entertaiment yang merupakan perusahaan milik Baim Wong, setidaknya ada dua pihak lain yang mendaftarkan HAKI atas Citayam Fashion Week.

Sebagaimana dipantau dari laman di laman Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI), Indigo Aditya Nugroho dan Daniel Handoko Santoso juga mendaftarkan HAKI tersebut.

Baca Juga: Ridwan Kamil Diserang Netizen Usai Nasihati Baim Wong: Orang Berpendidikan Kan?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat