kievskiy.org

Layar Besar Timpa Penari Saat Konser Mirorr di Hong Kong Coliseum, Begini Kondisinya

Ilustrasi konser berujung petaka.
Ilustrasi konser berujung petaka. /Pixabay/donterase

PIKIRAN RAKYAT – Belakangan in, beredar video yang memperlihatkan sebuah layar raksasa di atas panggung Hong Kong Coliseum, Hong Kong, menimpa penari saat konser boy band Mirror pada Kamis 27 Juli 2022 waktu setempat.

Seorang penari tertimpa layar pada bagian tubuh dan kepalanya, dia dilarikan ke Rumah Sakit Queen Elizabeth karena membutuhkan perawatan intensif.

Tak hanya itu, layar juga sempat menimpa penari lainnya yang juga dilarikan ke rumah sakit yang sama, namun keadaannya tidak terlalu parah.

Dilansir dari Hongkong FP, penari pria yang mendapat perawatan intesif tersebut mengalami cedera parah.

Baca Juga: Doa Akhir Tahun Hijriyah Lengkap Beserta Latin dan Artinya 

Namun, menurut laporan media setempat, penari yang memiliki nama Ah Mo itu telah menyelesaikan operasi pada Jumat pagi, bahkan dilaporkan sudah sadar serta dapat berbicara dengan dokter.

Dikutip dari Facebook All About C-Star Info Indonesia, salah satu penyelenggara konser tersebut, CEO MakerVille Lu Tinghui, tampak membungkuk dan meminta maaf saat dirinya keluar dari rumah sakit.

Ia juga berjanji akan membantu orang-orang yang mengalami cedera, serta akan menyelidiki penyebab dari kecelakaan parah itu secara menyeluruh.

“Mengenai ketidaknyamanan yang ditimbulkan pada penonton dan orang lain yang terkena dampak, kami merasa sangat menyesal,” ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat