kievskiy.org

Sinopsis Film Soekarno yang Tayang Hari Ini, Kisah Sang Proklamator Memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia

Sinopsi film Soekarno.
Sinopsi film Soekarno. /Dok. IMDb

PIKIRAN RAKYAT - Film Soekarno akan tayang di Movievaganza Trans7 pada Rabu, 17 Agustus 2022 pukul 10.30 WIB.

Film Soekarno disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan berhasil menyabet tujuh kemenangan dan 21 nominasi di beberapa penghargaan bergengsi.

Dalam film yang dirilis pada 11 Desember 2013 ini, Ario Bayu berperan sebagai Soekarno.

Selain Ario Bayu, film Soekarno juga dibintangi oleh beberapa aktor dan aktris ternama tanah air seperti Maudy Koesnaedi, Lukman Sardi, Tanta Ginting, Tika Bravani, Sujiwo Tejo, dan Mathias Muchus.

Baca Juga: 17 Twibbon Tema HUT ke-77 RI Keren dan Gratis, Cocok Dipajang di Status WA, Facebook dan Instagram

Film Soekarno pernah menjadi wakil dari Indonesia untuk diikutsertakan dalam seleksi menjadi salah satu nominator di ajang Academy Awards 2015 atau Piala Oscar dalam kategori Foreign Language Film.

Namun setelah proses seleksi yang ketat, Film Soekarno tidak masuk dalam nominasi Piala Oscar 2015.

Dikutip dari laman IMDb, film yang berdurasi dua jam tujuh belas menit ini mendapat rating sebesar 6,9 dari 10 poin.

Baca Juga: Polisi Kerahkan 3.200 Personel Amankan HUT ke-77 RI di Istana Negara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat