kievskiy.org

Gaduh Ahmad Dhani dan Once Mekel Perkara Royalti, Tompi Justru Tak Ambil Pusing Lagunya Dikaver Orang

Penyanyi dr. Tompi.
Penyanyi dr. Tompi. /Pikiran Rakyat/Munady

PIKIRAN RAKYAT - Ahmad Dhani beberapa waktu lalu merapat ke Wahana Musik Indonesia (WAMI) untuk bekerja sama. Dia meminta WAMI mengontrol lagu-lagu ciptaannya.

Oleh karena itu, siapa pun yang membawakan lagu Dhani harus membayar royalti, termasuk Once Mekel. Namun, aturan ini tak berlaku bagi penyanyi kafe dan pengamen.

Menanggapi royalti yang diberlakukan Dhani, dr. Tompi pun angkat bicara.

"Saya tidak terlalu dekat dengan Dhani, mungkin maksud Dhani tidak seperti itu, tapi kalau yang saya tangkap dari statement-nya, dia ya kalau Once nyanyikan lagu gue harus bayar maksudnya itu,” ujar Tompi.

Baca Juga: Ahmad Dhani Sebut Bayarannya Mahal, Once Mekel: Relatif, Dia Bercanda dan Serius Tak Ketahuan

“Gue rasa itu haknya pencipta ya. Jadi siapa pun yang akan punya lagu, punya materi, kalau lagunya dibawain memang harusnya bayar," tuturnya, ditemui seusai perilisan single Ada Anak Bertanya pada Bapaknya di kawasan Jakarta Selatan, Senin, 20 Maret 2023.

Penyanyi yang juga berprofesi sebagai dokter kulit itu menambahkan, penyelenggara acara di Indonesia seharusnya sadar akan kewajibannya terkait royalti. Sehingga bukan penyanyi yang dibebankan, melainkan sang penyelenggara acara.

"Kalau di luar negeri tuh kita harus report setiap mau ada acara tuh. Lo harus cantumin lagu apa yang akan lo bawain. Lo enggak bisa keluar dari list gitu, jadi harus tulis lagunya apa aja kalau memang ada yang bukan lagu dia gitu," ujarnya.

Baca Juga: Ahmad Dhani Sebut Konser Dewa 19 di Stadion Siliwangi Bandung bak Reuni Republik Cinta Management

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat