kievskiy.org

Daya Tarik Film Jin dan Jun, Karya Adaptasi dari Sinetron Legendaris Tahun 1996

Teaser film Jin dan Jun.
Teaser film Jin dan Jun. /Instagram @jindanjunthemovie

PIKIRAN RAKYAT – Menghabiskan waktu bersama keluarga dan kerabat dekat saat libur Lebaran merupakan hal yang tak boleh dilewatkan. Rekreasi ke tempat hiburan pun menjadi salah satu pilihan untuk mengisi waktu liburan tersebut.

Tak perlu pergi jauh-jauh sampai ke luar kota, masyarakat bisa rekreasi bersama keluarga dengan menonton film di bioskop. Pada momen Lebaran ini, banyak film yang tayang di layar lebar untuk mengisi waktu liburan, salah satunya Jin dan Jun The Movie.

Film bergenre fantasi dan komedi itu merupakan film yang diadaptasi dari sinetron legendaris pada tahun 1996 dengan judul yang sama, yaitu Jin dan Jun. Sebagai informasi, sinetron Jin dan Jun dulunya dibintangi oleh Sahrul Gunawan sebagai Jun dan Robert Syarif sebagai Jin Mustofa.

Sinetron tersebut pun diketahui memiliki jumlah episode hingga 272, dan tiga musim selama periode 1996 hingga 2002.  Hal itu lah yang membuat sinetron tersebut menjadi salah satu sinetron yang meninggalkan kesan bagi masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Lebaran 2023, Cimindi Justru Banjir

Oleh karena itu pula, MVP Pictures kemudian mengangkat Jin dan Jun untuk dijadikan sebagai film dengan disutradarai oleh Anggy Umbara.

Meski film tersebut diadaptasi dari sinetron dengan judul yang sama, tetapi ada sejumlah perbedaan dalam penyajiannya, sehingga membuatnya menjadi film yang segar. Salah satunya, soal penampilan Jin dalam film tersebut.

Diketahui, Jin dalam film tersebut berpenampilan ala personel band, berbeda dengan versi sinetronnya yang berpenampilan khas dandanan Timur Tengah. Poin itu lah yang menjadi salah satu daya tarik tersendiri untuk menonton film Jin dan Jun.

Baca Juga: Salat Idul Fitri di Masjid Al Jabbar Bandung akan Jadi Tradisi, Ridwan Kamil: Ini Peristiwa Bersejarah

Sebagai informasi, film yang satu ini mengisahkan tentang seorang remaja laki-laki bernama Jun yang menjadi korban perundungan oleh teman-teman di sekolahnya. Jun kemudian menemukan guci yang saat dibuka mengeluarkan asap hitam bersamaan dengan keluarnya Jin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat