kievskiy.org

Baim Wong Jawab Kabar Gagal Berangkat Haji karena Ogah Naik Pesawat Kelas Ekonomi

Baim Wong.
Baim Wong. /Pikiran Rakyat/Munady

PIKIRAN RAKYAT - Disampaikan Ustadz Aditya, dirinya menduga pesinetron Baim Wong batal berangkat ke Tanah Suci lantaran mendapatkan fasilitas yang tak sesuai. Ustadz Aditya mengatakan kala itu Baim Wong sudah berada di dalam pesawat, bahkan pitu pesawat juga telah ditutup dan siap lepas landas.

Namun, Baim Wong mendadak minta turun dari pesawat, sesaat sebelum berangkat.

"Udah ditutup pintu pesawatnya, minta turun. Mungkin biasanya kan bang Baim kalau naik pesawat yang bisnis ya. Ekonomi ini mungkin," ujar Ustadz Aditya.

Pernyataan ini didapatkan Ustadz Aditya, yang mengaku mendapatkan informasi Baim Wong batal berangkat haji dari timnya usai bertemu dengan sang pesinetron.

Baca Juga: Inara Rusli Berseteru dengan Kakak Virgoun, Eva Manurung: Udah Biasa

Oleh karenanya, sang ustaz menyimpulkan bahwa Baim batal berangkat ke Tanah Suci lantaran mendapat pesawat kelas ekonomi kemudian karena kondisi Paula.

"Saya dapat info dari tim saya ngomongnya gitu ini (pesawat) ekonomi. Mungkin itu penyebabnya ya, yang kedua istrinya sakit ya," kata sang ustaz, selaku sahabat Baim seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube Silet RCTI.

Bak menjawab tudingan ini, Baim Wong langsung angkat bicara. Lewat unggahan di akun Instagramnya, sang pesinetron menyebut dirinya batal berangkat karena kondisi Paula Verhoeven yang baru saja mengalami keguguran.

Baca Juga: Aldi Taher Jadi Caleg demi Viral: Saya Mundur Hari Ini

“Saya sudah naik pesawat. Tapi saya ngga tahu malah seperti itu jalannya. Ada masalah kesehatan juga. Anggap saja Allah menggagalkan saya berangkat demi menjaga istri saya yang keguguran. Minta doanya ya," kata Baim Wong.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat