kievskiy.org

Pemanfaatan Teknologi Canggih 4G Belum Optimal

BANDUNG,(PR).- Jaringan 4G LTE di Indonesia terus mengalami perkembangan. Termasuk daerah yang mendapatkan layanan tersebut terus bertambah. Seiring dengan itu, perangkat mobile yang mendukung jaringan 4G LTE kian beragam. Namun demikian, rupanya pemanfaatan dari 4G sendiri kini masih minin. Hal tersebut diungkapkan Ciba Gangga selaku Head of Public Relation PT Smartfren Telecom. Menurut dia, saat ini masih ada masyarakat yang menggunakan jaringan 4G belum maksimal. "Sebetulnya, dengan hadirnya 4G LTE, itu banyak keuntungan yang didapat. Seperti hal yang lebih kreatif dan produktif," ujarnya di Bandung, Jumat 29 April 2016 malam. Dikatakan Ciba, Smartfren baru saja meluncurkan program dengan nama "Generasi 4G". Generasi 4G ini menurut dia akan memberikan hal berbeda. "Dengan jaringan yang sudah canggih dan bagus, maka itubakan memberikan manfaat berbeda. Dengan hadirnya 4G LTE dari Smartfren, kami mengharapkan adanya generasi yang lebih berkembang dan maju dengan pemanfaatan 4G," katanya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat