kievskiy.org

Indra Bekti tidak Paksakan Kehendak Terhadap Anak

JAKARTA, (PR).- Artis Indra Bekti tidak ingin memaksa kehendak terhadap anak. Dia menginginkan anaknya tumbuh secara wajar. Walau Indra dibesarkan di dunia hiburan, kelak dia membebaskan anaknya akan memilih apa. Bahkan bersama istrinya, Indra sudah membuat komitmen tidak menjadikan anaknya untuk mencari uang. "Kita udah sepakat yah. Pengennya kalau bisa sia anak menjadi anak solehah saja sih. Pakai hijab dan syariat Islamnya baik. Tapi kalau ada bakat yang bisa ditonjolkan kenapa tidak. Kalau ikutan balet dan nyanyi sih cuman buat ngasah percaya diri," ujar Indra Bekti saat ditemui di acara reunian Ex model 3 majalah dan media di Fable Kafe SCBD Sudirman, Jakarta Selatan, Sabtu 21 Mei 2016. Indra mengungkapkan, anaknya memang sudah tidak malu-malu lagi menghadapi kamera. Sudah biasa terhadap sorot lampu dan sedikit berakting. Tapi hal itu tidak lantas anaknya langsung diarahkan menjadi artis. Indra tetap menginginkan, anakna bisa menikmati lingkungan sewajarnya. Tumbuh dan bergaul seperti anak-anak seusianya. Jangan sampai dunia anak-anaknya hilang. "Kalau dikenalkan dengan beberapa kegiatan sih bisa saja. Cuma itu, syaratnya si anak jangan merasa dipaksakan. Kegiatan yang kita kenalkan sebisa mungkin bisa dinikmati si anak. Kalau merasa tidak cocok, anak juga bisa memberikan perlawanan. Aku juga belum bisa memastikan, anak bakatnya di bidang apa, lagi pula masih kecil," tutur Indra.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat