kievskiy.org

Penyanyi Dangdut Ega Menikmati 'Kawin Paksa'

BANDUNG, (PR).- Mengemas lagu dangdut dengan cita rasa musik Sunda, kenapa tidak? Hal ini bisa disimak melalui single baru milik penyanyi dangdut Ega. Lewat label Trinity Optima Production, jebolan "Dangdut Academy 2" itu merilis tembang berjudul "Kawin Paksa". Nomor gubahan H Ukat Sukatma itu menyajikan komposisi aransemen lagu dangdut yang berkolaborasi dengan musik Sunda. "Lagu ini bercerita tentang kesedihan seorang gadis yang dijodohkan dan dipaksa menikah oleh orang tuanya. Saya suka lagunya dan menikmati, karena cocok dengan karakter vokal saya yang memang dari Sunda," tutur Ega melalui pos-el, Kamis 9 Juni 2016. Pemilik nama lengkap Ega Noviantika tersebut lahir di Kuningan pada 2 November 1998. Saat mengikuti kompetisi "Dangdut Academy 2", Ega menjadi peserta termuda. Namun, bukan berarti kemampuan Ega kalah dari peserta lain yang lebih senior. Buktinya dia lolos sampai babak "10 Besar" di antara 25 peserta. "Sejak kecil saya suka menyanyi. Walaupun berhijab, bukan masalah bagi saya untuk meraih impian sebagai penyanyi," ungkap Ega yang telah meraih prestasi di sejumlah kompetisi dangdut, antara lain Juara I Festival Lagu Dangdut Soneta 2011 dan Juara I Pop Sunda album "Kuda Sakti" 2011. Pemain sinetron "Haji Belajar Ngaji" itu berharap, publik dangdut Indonesia suka, terhibur, dan bisa menikmati lagu "Kawin Paksa" yang dilantunkannya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat