kievskiy.org

Deretan Karya Terpendam Goodnight Electric Ini Akhirnya Dimunculkan

JEJAK perjalanan 14 tahun bermusik Goodnight Electric akan dirangkum dalam album baru. Dirilis 21 April 2018 mendatang, album berjudul The Electronic Renaissance itu berisi unreleased track dan single yang tersebar di luar album penuh dari 2004 sampai 2012. Album ini boleh dibilang semacam kumpulan single b-side, demo track, proyek kolaborasi dan remix.

Sejak terbentuk pada 2004, trio pop elektronik yang masih solid dihuni Bondi Goodboy (synthesizer, vokal), Henry "Batman" Foundation (vokal, programmer), dan Oomleo (synthesizer, vokal) telah menghasilkan dua album penuh. Mereka juga pernah mengisi tujuh album kompilasi dan beberapa single dalam rilisan digital juga piringan hitam.

Sempat mengalami fase hibernasi atau vakum pada 2012 sampai 2015, mereka mencoba aktif kembali di awal 2016. Pada kemunculan kedua di 2017 lalu, Goodnight Electric sudah berencana untuk merilis sebuah karya, berupa album baru.

"Ide ini berawal dari niat untuk mengumpulkan dan mengorganisasi kembali arsip-arsip dan artefak Goodnight Electric. Soalnya banyak yang berceceran selama beberapa tahun terakhir dalam bentuk fisik maupun digital," ungkap Henry Foundation lewat surat elektronik (surel) yang diterima "PR", Kamis 12 April 2018. 

Sisi terlupakan
Menurut Henry, arsip-arsip ini sepertinya perlu untuk dibagi, diperlihatkan, atau didengarkan pada publik sebelum hilang atau kadaluwarsa. Pengarsipan ini juga penting bagi Goodnight Electric sebagai musisi. Soalnya bisa menjadi suatu penanda zaman dan rekam jejak proses kreasi Goodnight Electric selama ini.

Henry menyebutkan, beberapa arsip seperti demo track akan dirilis dalam album kompilasi. Sementara data-data fisik seperti discography cd, piringan hitam, video, poster-flyer promosi, kontrak rekaman, kostum, dan alat-alat musik akan dipamerkan.

Pameran berjudul The Electronic Renaissance akan dimulai pada 21 April di Ruru Gallery, Gudang Sarinah Ekosistem, Jakarta selama dua minggu. Selain pameran akan ada artist talk, showcase dan juga lelang.

Henry menyatakan, judul The Electronic Renaissance diambil dari satu track milik Belle & Sebastian yang sangat menginspirasi  Henry Foundation pada 2004 dulu sehingga terciptanya proyek musik Goodnight Electric. Judul tersebut didedikasikan menjadi album kompilasi ini, sebuah album perjalanan Goodnight Electric dari sisi yang terlupakan. ***

Terkini Lainnya

  • Sisi terlupakan
    Menurut Henry, arsip-arsip ini sepertinya perlu untuk dibagi, diperlihatkan, atau didengarkan pada publik sebelum hilang atau kadaluwarsa. Pengarsipan ini juga penting bagi Goodnight Electric sebagai musisi. Soalnya bisa menjadi suatu penanda zaman dan rekam jejak proses kreasi Goodnight Electric selama ini.

  • Tags

  • goodnight electric

  • album baru

  • pop elektronik

  • The Electronic Renaissance

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Cara ke Taman Margasatwa Ragunan Naik Transportasi Umum Lengkap dengan Tarifnya

  • 5 Resep Olahan Ikan Kembung: Cocok untuk MPASI Anak dan Orang Dewasa

  • RS Medistra Kembangkan Teknologi Canggih Robotik VELYS pada Operasi Lutut

  • Asal-usul Plastik di Dunia: Awalnya Untuk Mempermudah Hidup Kini Mengancam Nyawa

  • Tips Mengurangi Penggunaan Wadah Plastik Agar Terhindar dari Bahaya Mikroplastik

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Prediksi Skor Argentina vs Kanada di Copa America 10 Juli 2024: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Spanyol vs Prancis Euro 10 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ibrahim Risyad Diduga Cinlok dengan Salshabilla Adriani Saat Masih Pacaran dengan Dewi Paramita

  • Pegi Setiawan Dibebaskan Hari Ini, Hakim: Status Tersangkanya Tidak Sah

  • Perjalanan Cinta Ibrahim Risyad dan Salshabilla Adriani, Dikabarkan Menikah Hari Ini 7 Juli 2024

  • Jawaban Polri Setelah Pegi Setiawan Dinyatakan Bebas dan Gugur sebagai Tersangka Kasus Vina Cirebon

  • Head to Head dan Statistik Spanyol vs Prancis di Semifinal Euro 2024

  • 11 Program Pemerintah Pakai Singkatan Nyeleneh: Siska Ku Intip, Mas Dedi Memang Jantan, dan Jebol Ya Mas

  • Kabar Daerah

  • Andika Perkasa Siap Maju Pilgub Jateng 2024, PDI Perjuangan Optimis Menang

  • Rute dan Biaya Menuju Pantai Sandro Pole di Sumbawa

  • Raih 24 Medali, Kontingen UIN Alauddin Makassar Raih Juara III di Poros Intim PTKIN

  • Bocoran Jadwal Kapal Ferry di NTT Rabu 10 Juli 2024: Segera Cek Rute dan Jam Berangkatnya!

  • Cukup Bayar Parkir Saja, Kamu Bisa Menikmati Pesona Surga Tersembunyi Pantai Wonogoro dengan Pasir Berkilau

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat