kievskiy.org

4 Makanan yang Dapat Merawat Kesehatan Rambut, dari Bayam sampai Telur

 Ilustrasi rambut sehat.*
Ilustrasi rambut sehat.* /pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Masalah pada rambut tidak akan ada habisnya seperti rambut rontok, ketombe, rambut kering , rambut tipis, bercabang dan lainnya.

Kulit kepala dan rambut membutuhkan waktu dan perawatan ekstra karena keduanya terpapar bahan kimia yang keras melalui bahan pembersih.

Namun Anda dapat mengatasi rambut agar tetap sehat dengan beberapa jenis makanan yang mudah dijumpai, berikut beberapa bahan yang mampu atasi masalah rambut.

Baca Juga: 7 Aktivitas yang Dapat Tingkatkan Memori Otak untuk Penderita Alzhaimer

1. Bayam

Bayam adalah sayuran yang memiliki kandungan vitamin A dan C, zat besi dan folat. Dan sebagai sumber zat besi nabati yang baik.

Bayam bisa membawa oksigen ke seluruh tubuh dan memicu metabolisme untuk membantu pertumbuhan dan memperbaiki kerusakan rambut.

Vitamin A yang ditemukan dalam daun bayam ini membantu kelenjar kulit menghasilkan sebum yang dapat menjaga rambut dan kulit kepala tetap lembab dan sehat.

Baca Juga: Ahmad Dhani Bebas Hari Ini, Mulan Jameela: Sampai Bertemu Cintaku

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat