kievskiy.org

Susah Meningkatkan Konsentrasi? Simak Penjelasan soal Penyebabnya

Ilustrasi konsentrasi.
Ilustrasi konsentrasi. /Pexels/ThisIsEngineering Pexels/ThisIsEngineering

 

PIKIRAN RAKYAT - Konsentrasi adalah memusatkan perhatian atau pikiran pada suatu hal.

Namun setiap orang sering kesusahan dalam berkonsentrasi pada apa yang sedang dikerjakan.

Bahkan pengalaman saat sulit memusatkan konsentrasi dirasakan oleh banyak orang di berbagai dunia, salah satunya seorang mahasiswa di Barcelona.

"Sebut saya ratu drama, tetapi saya merasa konsentrasi saya yang melemah membuat saya kehilangan kendali atas hidup saya," ujar Mina, seorang mahasiswa keuangan 21 tahun yang tinggal di Barcelona, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Hindustan Times.

Baca Juga: Banyak SPBU di Bandung Tutup Sebelum 14.30 WIB, Netizen: Beli Harga Modal, Dijual Rp10.000, Auto Kaya!

Mina bercita-cita unggul dalam pemrograman, yang akan membantunya menemukan pekerjaan dengan gaji tinggi.

Akan tetapi, dia terkendala untuk fokus pada materi kuliahnya selama ini.

Dia selalu merasa bosan dan gelisah saat melakukan coding, dan berujung selalu membuka sosial media dan bermain game.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat