kievskiy.org

Tips Parenting ala Kimbab Family yang Bisa Ditiru, Nomor 3 Sering Dilupakan para Orangtua

Tips parenting ala Kimbab Family.
Tips parenting ala Kimbab Family. /Instagram @kimbabfamily.official

PIKIRAN RAKYAT - Kimbab Family dikenal luas oleh masyarakat Indonesia lantaran sering membagikan video kebersamaan mereka di YouTube.

Kimbab Family terdiri dari pasangan suami istri multikultural Korea Selatan-Indonesia yakni Appa Jay dan Mama Gina serta ketiga buah hati mereka yang bernama Suji, Yunji, dan Jio.

Dalam kanal YouTube Kimbab Family, Appa Jay dan Mama Gina acap kali memperlihatkan pola asuh anak (parenting) yang bisa ditiru masyarakat.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, mereka pun membagikan sejumlah tips parenting yang selama ini diterapkan saat mendidik ketiga anak mereka.

Baca Juga: Tipe Parenting Selebritas Dunia, dari Angelina Jolie, Brad Pitt, dan Tom Cruise

1. Membiasakan anak-anak berpelukan
Suji, Yunji, dan Jio tak jarang terlibat dalam pertengkaran. Saat itu terjadi, biasanya Mama Gina dan Appa Jay mengajak anak-anak berbicara serta membiasakan mereka untuk berbaikan, misalnya dengan cara berpelukan.

2. Membatasi durasi bermain gadget
Bermain gadget terkadang tidak dapat dihindari. Kendati demikian, menurut Mama Gina dan Appa Jay, durasi bermain gadget bisa dibatasi supaya anak-anak belajar untuk berkomitmen.

3. Membuat perjanjian dengan anak
Appa Jay dan Mama Gina biasanya membuat dan memberlakukan perjanjian kepada putra-putri mereka sebelum memberikan akses internet di rumah.

Baca Juga: 4 Jenis Parenting Beserta Penjelasannya, Orangtua Wajib Baca

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat