kievskiy.org

Manfaat Batang, Akar, dan Ubi Talas bagi Kesehatan, Ampuh Sembuhkan Diare hingga Nyeri Otot

Talas.
Talas. /Pixabay/varintorn

PIKIRAN RAKYAT - Talas adalah jenis tumbuhan yang banyak terdapat di kebun.

Batang talas memanjang tanpa cabang dan memiliki struktur berongga. Baik daun maupun batangnya, talas memiliki lapisan sehingga tak akan basah meski terkena air.

Batang tanaman talas biasa disebut juga sebagai lompong, memiliki tekstur yang lunak jika dimasak. Rasanya sangat enak dan lembut saat dikunyah.

Batang tanaman ini juga memiliki serat yang tinggi sehingga bisa memperlancar sistem pencernaan.

Baca Juga: 5 Manfaat Mengejutkan dari Talas, Salah Satunya Mengontrol Gula Darah

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube Sehat Secara Alami, berikut adalah 5 manfaat batang, akar, dan ubi talas bagi kesehatan.

1. Mengobati Diare
Diare adalah gangguan pencernaan yang disebabkan oleh bakteri E. coli. Untuk mengatasi gangguan diare, Anda bisa memanfaatkan 30 gram batang talas serta 30 gram tumbuhan patikan kebo.

Cuci semua bahan kemudian potong kecil-kecil. Setelah itu, rebus semua bahan dengan dua-tiga gelas air hingga tersisa separuhnya. Lalu, saring dan minum dua kali selagi hangat pada pagi dan sore hari.

2. Mengobati Disentri
Disentri merupakan infeksi usus yang ditandai dengan buang air besar yang bercampur lendir atau darah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat