kievskiy.org

Cara Membersihkan Lidah yang Benar dan Aman, Ampuh Cegah Bau Mulut

Ilustrasi. Cara membersihkan lidah yang benar dan aman.
Ilustrasi. Cara membersihkan lidah yang benar dan aman. /Freepik/freestockcenter

PIKIRAN RAKYAT - Cara membersihkan lidah bisa dilakukan dengan beragam metode, salah satunya menggunakan pengerik lidah lembut. Banyak orang lebih memperhatikan kesehatan gigi dibandingkan lidah. Padahal, kesehatan lidah juga sama pentingnya.

Mulut merupakan tempat jutaan bakteri bersarang. Menyikat gigi saja tidak cukup untuk menjaga kesehatan mulut.

Bakteri di lidah dapat menghasilkan senyawa sulfur yang mudah menguap (VSC) dan menyebabkan bau mulut. Berikut adalah beberapa cara aman untuk membersihkan lidah.

Pengerik lidah lembut dengan plastik fleksibel dapat membantu mengelupaskan lapisan tipis kotoran seperti lendir dari lidah Anda. Pengerik lidah dapat digunakan untuk membersihkan lidah sebelum atau sesudah Anda menyikat gigi. Namun, jika lidah Anda sensitif, sebaiknya berhati-hati dan jangan menekan pembersih terlalu kuat.

Ikuti tips berikut untuk membersihkan lidah dengan mudah dan cepat.

Baca Juga: Cara Bersihkan Noda di Gigi, Ketahui Dulu Penyebabnya dan Jangan Sembarangan

  1. Tempatkan pengerik di bagian belakang lidah dan tarik alat ke depan hingga ke depan lidah Anda.
  2. Gerakkan pengerik melintasi lidah Anda beberapa kali dengan sudut berbeda.
  3. Buang sisa makanan atau kotoran dari lidah Anda dengan membilas mulut Anda dengan air.
  4. Lepas atau bilas pengerik lidah setiap kali Anda menggunakannya agar tetap higienis dan bersih.

Cara Menyikat Lidah Anda

  1. Taruh sedikit pasta gigi pada sikat gigi Anda.
  2. Mulailah dari belakang lidah Anda dan sikat ke depan.
  3. Gunakan tekanan yang lembut namun kuat dalam gerakan maju mundur, seperti halnya menyikat gigi.
  4. Setelah membersihkan lidah, baik dengan sikat gigi atau pengikis, gunakan obat kumur. Kemudian bilas scraper atau sikat gigi dengan air.

Bakteri tumbuh dengan cepat di mulut. Maka dari itu, cara terbaik untuk mengurangi jumlah bakteri di mulut adalah dengan membersihkan lidah dua kali sehari setelah menyikat gigi.

Menghilangkan kotoran dari lidah sebelum tidur juga dapat membantu mengurangi bau mulut di pagi hari saat Anda bangun. Membiasakan membersihkan seluruh mulut, termasuk lidah, akan menjaga kesegaran napas dan menjaga kesehatan mulut.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat