kievskiy.org

Hanya Lakukan Vaksinasi Covid-19 untuk Warganya, Israel Didesak Berbagi Vaksin dengan Palestina

Ilustrasi warga Palestina/
Ilustrasi warga Palestina/ /Pixabay/Hosny Salah. Pixabay/Hosny Salah.

PIKIRAN RAKYAT - Covid-19 atau virus corona hingga saat ini masih melanda sebagian wilayah dunia termasuk Indonesia.

Covid-19 merupakan salah satu virus yang dapat menular lewat udara.

Sejak pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Tiongkok pada akhir Desember 2019 silam, jumlah kasus positif Covid-19 di dunia terus mengalami peningkatan, termasuk Indonesia.

Baca Juga: Kritik Habis-habisan Menteri Sosial Risma, Fahri Hamzah: Tadinya Aku Gak Mau Tulis Tapi Ya Salah

Hingga saat ini sejumlah ilmuwan dunia masih berjibaku untuk menemukan vaksin virus tersebut.

Sebelumnya sejumlah negara dunia telah mulai melakukan vaksinasi Covid-19 kepada warganya.

Adapun negara yang sudah dan tengah melakukan vaksinasi Covid-19 untuk warganya di antaranya yakni Inggris, Amerika Serikat, dan Israel.

Baca Juga: AS Semakin Mencekam, Varian Baru Covid-19 asal Inggris yang Lebih Menular Ditemukan di New York

Pemerintah Israel didesak tidak mengabaikan prinsip adil dalam imunisasi vaksin Covid-19 terhadap warga Palestina yang berada di bawah pendudukannya.

Amnesty International mengeluarkan desakan tersebut pada Senin, 6 Januari 2020 agar pemerintah Israel tidak hanya memastikan vaksin Covid-19 didistribusikan kepada warganya namun juga kepada warga Palestina yang tinggal di bawah pendudukannya di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat