kievskiy.org

Kelakuan 1 WNI Tiup Lilin saat Ultah di Masjid Apung Arab Saudi, Semua Orang Indonesia Kena Imbas

Alman Mulyana dalam video YouTube-nya menceritakan orang Indonesia dilarang  masuk Masjid Apung di Arab Saudi usai adanya oknum yang merayakan ulang tahun dengan meniup lilin.
Alman Mulyana dalam video YouTube-nya menceritakan orang Indonesia dilarang masuk Masjid Apung di Arab Saudi usai adanya oknum yang merayakan ulang tahun dengan meniup lilin. /Tangkapan layar YouTube Alman Mulyana


PIKIRAN RAKYAT - Baru-baru ini Masjid Apung di Arab Saudi tengah banyak dibicarakan usai adanya insiden salah seorang oknum WNI yang berdampak bagi semua orang Indonesia karena tidak diizinkan lagi masuk.

Alman Mulyana dalam channel YouTube-nya yang diunggah pada 19 Maret 2021, menceritakan kebiasaan orang Indonesia tidak perlu dibawa ke negara lain yang belum tentu dibenarkan.

"Ada orang Indonesia, salah satu oknum yang merayakan ulang tahun di pojok masjid ini, meniup lilin dan ketahuan sama marbot masjid," kata Alman Mulyana di channel Youtube-nya seperti dikutip Pikiran-rakyat.com, Minggu, 28 Maret 2021.

Baca Juga: Fahri Hamzah Jadi Panutan Gibran Rakabuming, Syahrial Nasution: Layak Gantikan KSP Moeldoko

Baca Juga: Diduga Bom Meledak Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar

Meniup lilin saat merayakan ulang tahun memang sering dirayakan oleh orang Indonesia.

Usai insiden itu, Arab Saudi melarang jemaah haji asal Indonesia yang berkunjung ke Masjid Apung atau Masjid Arrahmah.

Namun, Alman Mulyana menyebutkan, jemaah asal Indonesia boleh berkunjung ke masjid itu asalkan dalam jumlah yang kecil.

"Sampai saat ini, jamaah haji dan umrah itu dilarang kesini dalam jumlah banyak, tapi dalam jumlah kecil 5-10 orang itu boleh," ujar pemilik video.

Baca Juga: Pemain Persib Percaya Diri Hadapi Persita Tangerang di Piala Menpora 2021

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat